Tak terasa, final Honda DBL with Kopi Good Day 2024 West Java-West ada di depan mata. Semua tim yang berkompetisi, tentu sudah berjuang keras untuk memberikan performa terbaiknya di DBL West Java-West 2024 musim ini. 

Perjuangan tidak mudah juga dirasakan oleh salah satu finalis DBL West Java-West 2024 yakni tim putri SMAN 5 Bogor (Fivers). Setelah dua musim berturut-turut terhenti di Fantastic Four, kini perjuangan mereka berbuah manis memasuki partai final.

Anak asuh coach Ricky Dwi Tauri itu memulai DBL West Java-West 2024 dengan permainan yang cukup dominan. Hal tersebut tampak dari kemenangan yang diperoleh di ketiga laganya menuju final. 

Penasaran dengan perjalanan tim putri Fivers musim ini? Simak rangkumannya di bawah ini!

Baca Juga: Hasil DBL Bogor: Duo Fivers Kompak Final, Penantang Baru Hadir dari Sektor Putri

Versus SMAN 2 Cibinong 

Pada pertandingan yang digelar 14 Oktober 2024 lalu, tim SMAN 5 Bogor (Fivers) tak memberikan ampun bagi tim putri SMAN 2 Cibinong. Selama tiga kuarter awal, tembok pertahanan Fivers benar-benar begitu kuat. Mereka seolah tak ingin memberikan celah sedikit pun pada lawannya. 

Pertandingan pun berakhir dengan skor 27-7, kemenangan atas putri Fivers. Namun, di balik kemenangan tersebut, tampaknya kekuatan Fivers sempat mengendur di kuarter terakhir. Hal tersebut dibuktikan dengan tujuh angka yang berhasil dicetak oleh putri SMAN 2 Cibinong. Reva Khairunnisa menjadi nama dengan pencetak poin terbanyak. Dirinya berhasil menyumbangkan tujuh angka untuk Fivers. Dan membawa timnya beranjak ke babak Big Eight.

Statistik pertandingan ini bisa dilihat pada halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap)

Saksikan tayangan ulang livestream pertandingan lewat video di bawah ini:

Versus SMAN 7 Bogor 

Tim putri SMAN 5 Bogor (Fivers) bisa sedikit bernafas lega di laga yang digelar pada 15 Oktober 2024 tersebut. Sebab, pada pertandingan tersebut mereka berhasil memulangkan finalis musim lalu yakni tim putri SMAN 7 Bogor.

Yap, kemenangan tersebut dipastikan tim putri Fivers setelah memungkasi pertandingan dengan skor 24-15. Meskipun menjadi kemenangan yang mendebarkan, hal ini justru membuka peluang putri Fivers untuk melaju lebih jauh di musim ini. Tepatnya, putri Fivers beranjak ke Fantastic Four. 

Lagi-lagi, nama Reva Khairunnisa berhasil menciptakan 13 poin dan menjadi satu-satunya pemain yang mencetak dua digit angka pada laga ini setelah bermain selama 33 menit.

Statistik pertandingan ini bisa dilihat pada halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap)

Saksikan tayangan ulang livestream pertandingan lewat video di bawah ini:

Versus SMAN 12 Bekasi 

Pertandingan yang mempertemukan tim basket putri SMAN 5 Bogor (Fivers) dengan SMAN 12 Bekasi (Dubes) ini berlangsung cukup dramatis. Sebab, kedua tim ini sama-sama memiliki pertahanan yang sama kuatnya. 

Bahkan di kuarter kedua, kedua tim sama-sama mengantongi 32 poin. Aksi saling kejar poin tersebut berlangsung sampai kuarter terakhir. Melalui dua poin free throw yang dicetak oleh Milinka Chelsea Julieta Soedira di 16 detik terakhir kuarter empat, pemain Dubes itu berhasil menyamakan kedudukan di angka 57 dan membawa laga gim berlanjut ke babak overtime.

Namun, keberuntungan rupanya berpihak pada putri Fivers. Waktu tambahan lima menit tersebut justru menjadi peluang putri Fivers untuk mengamankan tiket final. Pertandingan pun diakhiri dengan perbedaan skor sangat tipis yakni 66-65, kemenangan atas SMAN 5 Bogor.

Statistik pertandingan ini bisa dilihat pada halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap)

Saksikan tayangan ulang livestream pertandingan lewat video di bawah ini:

Baca Juga: Selain Basket, Jelita Athifa Juga Hobi Hiking Loh!

Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 digelar di 31 kota dan 23 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.

Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 juga menampilkan kompetisi 3X3. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 disiarkan live di channel YouTube DBL Play.

Jadwal dan hasil pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2024 West Java-West akan di-update secara berkala di halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap)

Pengen dapetin info kode redeem baru dan jadi yang paling update soal esports? Klik sini. Atau gak mau ketinggalan update karya-karya biasmu di dunia KPOP, klik sini.

 



Populer

Jadwal dan Link Live Streaming DBL South Jakarta Hari Ini 18 Oktober 2024
Final Overtime Setelah 20 Tahun, Gloria 1 Pertahankan Gelar Juara DBL East Java
Hasil DBL South Jakarta: Bulungan Solid, Binus Sukses Debut!
Hasil DBL Bandung: Runner Up Musim Lalu Pulang, Trimulia Kompak Menang
Hasil DBL Bogor: Duo Fivers Kompak Final, Penantang Baru Hadir dari Sektor Putri