ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Tim putra SMA Labschool Jakarta (Pemoeda) berhasil memenangkan pertandingan sengit melawan SMAN 53 Jakarta (Liga) dengan skor akhir 30-22, Minggu 6 Oktober 2024.

Tidak mudah bagi Pemoeda menggenapkan kemenangan kedua mereka di Honda DBL with Kopi Good Day 2024 East Jakarta. Liga tampil menekan sepanjang pertandingan. Praktis, skor kedua tim tidak pernah terpaut lebih dari 3 poin selama tiga kuarter di laga ini.

Beranjak ke kuarter empat, Pemoeda tampil lebih solid. Walaupun sempat ketat di awal kuarter empat, Pemoeda berhasil melesatkan total 13 poin dan meninggalkan Liga.

Baca juga: Blade Tumbangkan Dust, DBL East Jakarta Bakal Ada Finalis Baru!

Farrel Kurnia Firdaus mencatatkan 11 poin di laga ini. Disusul oleh Alvaro Raeshad dengan 10 rebound. Keduanya menjadi penopang tim ketika menjalani laga panas.

Farrel yang merupakan pemain kelas XI mengaku kali ini timnya lebih kompak dalam menghadapi lawan yang kuat. Meskipun ia tidak menampik banyak catatan yang dituai oleh putra Pemoeda di laga ini.

Pemain nomor 1 itu memang mencatatkan turnover paling banyak dalam timnya. Yaitu 4 turnover. Putra Pemoeda mencatatkan total 14 turnover di pertandingan ini. “Nggak tahu kenapa turnover-ku banyak di laga ini. Mungkin karena masih terbawa suasana tribun yang ramai dan heboh, jadinya mungkin agak nervous,” ujar Farrel.

Pemoeda bakal melawan Global Islamic School di babak berikutnya. Mereka akan memperebutkan posisi Fantastic Four atau semi final. Menanggapi calon lawannya ini, Farrel berharap ia dapat mengevaluasi kesalahannya dari laga ini. 

Baca juga: Jadwal dan Link Live Streaming DBL Jakarta Hari Ini 6 Oktober 2024

“GIS bener-bener tim yang nggak bisa dianggap remeh. Aku nggak mau anggap remeh mereka juga karena tadi habis lihat pertandingan mereka. Semoga besok bisa tampil lebih baik lagi,” tukas Farrel.

Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 digelar di 31 kota dan 23 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.

Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 juga menampilkan AZA 3X3 Competition. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 disiarkan live di channel YouTube DBL Play.(*)

Statistik lengkap pertandingan ini bisa cek halaman di bawah ini (pengguna Android bisa scroll dengan dobel tap)

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIERS
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY