ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Tim putri SMAN 59 Jakarta ambil pelajaran berharga dari kekalahan di babak Fantastic Four 2023 untuk mempersiapkan skuad yang tampil di Honda DBL with Kopi Good Day 2024 East Jakarta.

Hal ini dikatakan oleh pemain Smalix (julukan SMAN 59 Jakarta), Balqis Zefanya, seusai menang 28-15 atas SMAN 89 Jakarta, di Gelanggang Olahraga Remaja (GOR), Rawamangun, Jakarta Timur, Jumat, 4 Oktober 2024.

"Persiapan kita dari DBL tahun lalu. Kita udah nyiapin lagi DBL untuk tahun depannya (saat ini) karena kita udah memperkirakan adik kelas-adik kelas bakal masuk ke 59. Di situ kita udah langsung kunci tim DBL kita, dan dari awal semester itu, kelas 10 langsung ikut latihan mulu sama kita. Kita ajak untuk latihan 'ayo kita DBL, kita menangin, ayo bisa'. Akhirnya kita dari awal latihan kita seminggu bisa 3-4 kali latihan," ungkap Zefanya. 

Zefanya yang tengah duduk di kelas 11 atau tingkat dua mengakui Smalix memiliki harapan untuk bisa memperbaiki catatan di musim 2024, yakni menembus babak final dan championship. Di balik kemenangan Smalix atas Spartan (julukan SMAN 89 Jakarta), ada kontribusi besar yang diberikan Zefanya, di mana ia mampu mencetak 20 poin. 

Baca juga: Apa Motivasi Besar Putra Liga Bisa Raih Kemenangan di DBL Jakarta Timur?

Mengukir catatan baru di DBL East Jakarta kali ini dipastikan tidak akan mudah bagi Smalix, sebab komposisi pemain sebagian besar menggunakan kelas 10 serta 11. 

Tak hanya itu, pelatih Smalix, Mario Manahan, mengakui timnya yang dibawa bertanding DBL, tidak banyak pemain bermain di klub basket. Kendati demikian ia melihat para pemainnya sedang berada dalam progres, tetapi belum mencapai maksimal.

"Ada satu kendala di 59, kita ga punya banyak pemain klub. Jadi ini cuma anak-anak ekskul, dibantu oleh satu orang anak klub. Jadi murni anak-anak ekskul biasa, yang mungkin SMPnya bahkan gak main basket dan dibina. Makanya saya butuh proses, butuh tenggat waktu untuk mereka bisa progres. Ga secepat itu karena ga di klub dibinanya," ujar Mario.

Dihuni dengan mayoritas pemain ekskul tak membuat Mario putus asa. Justru, ia terkejut dengan hasil-hasil para pemain yang telah dilalui di berbagai turnamen antarsekolah.

Baca juga: Paling Menjulang dalam Tim, Muhammad Azzham Sering Berenang Waktu Kecil!

"Sampai hari ini saya gak nyangka juga kalau misalnya kapasitas pelatihan ekskul bisa mengimbangi beberapa tim yang saat ini mungkin bisa dibilang kalau di DBL itu pasti ada bawaan anak-anak klub. Jujur saya sempat pesimis awalnya karena kelas 10 saya gitu semua bukan pemain klub, udah gitu ekskul basket SMPnya engga aktif.  Saya juga sempat bingung tahun lalu, tapi pas lihat mereka semangat, saya bina dan bisa progress dan sekarang bisa ngimbangin," ungkap Mario.

Selanjutnya Smalix akan menghadapi pemenang dari laga SMAN 61 Jakarta vs SMAN 36 Jakarta. 

Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 digelar di 31 kota dan 23 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.

Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 juga menampilkan AZA 3X3 Competition. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 disiarkan live di channel YouTube DBL Play.

Statistik lengkap pertandingan ini bisa cek halaman di bawah ini (pengguna Android bisa scroll dengan dobel tap)

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIERS
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY