Final Party Honda DBL with Kopi Good Day 2024 Central Java-South bakal bergulir, Kamis, 3 September 2024 di Sritex Arena. Partai final sektor putra musim ini merupakan laga ulang babak final musim lalu.

Yup, pasukan PNK (SMA Pelita Nusantara Kasih Surakarta) kembali bertemu dengan skuad Smarga (sebutan SMA Warga Surakarta). Musim lalu, pasukan PNK secara mengejutkan keluar sebagai juara baru DBL Solo. Yup, pada tahun kedua mereka terjun di DBL Solo, putra PNK berhasil menyabet gelar juara. Padahal langkah mereka saat itu tidak mudah. Mereka perlu menumbangkan Mikael (SMK Santo Mikael Surakarta) sebelum menghadapi Smarga.

Partai final sektor putra DBL Solo 2024 bakal menjadi pembuktian bagi kedua sekolah. Pembuktian bagi para penggawa PNK bahwa konsistensi yang membuat mereka bisa berada di titik saat ini. Atau justru pembuktian bahwa Smarga tahun ini bakal berbuka puasa gelar juara.

Baca juga: Pesan Miguel Stevincent untuk Penggawa PNK: Pokoke Konsisten!

Yup, musim ini ada rutinitas berbeda yang dilakukan penggawa Smarga. Rutinitas yang sejak musim 2022 selalu dilakukan mereka ubah. Yup, biasanya jelang DBL Solo bergulir penggawa Smarga selalu memotong cepak rambut mereka. Musim ini ada rutinitas tersebut berubah.

Coach Wempi bahkan mengamini bahwa ia dan jajaran pelatih Smarga ingin mengeluarkan aura Smarga ketika sukses menjadi jawara DBL Central Java 2021.

“Kita semua sadar kalau tahun lalu banyak sekali pekerjaan rumah. Tahun ini kita mau mengeluarkan auranya anak-anak seperti dulu,” ungkapnya.

Benar saja, selama melangkah ke partai final, Smarga selalu menang dengan margin besar! Putra Smarga begitu menakutkan dan bisa saja menjadi momok menyeramkan bagi pasukan PNK. Rasa lapar mereka untuk berbuka puasa gelar juara begitu besar.

Tapi, PNK jangan dianggap sebagai lawan yang mudah. Terakhir kali bertemu PNK, pasukan Smarga lebih banyak mengusap air mata ketimbang foto bersama piala. PNK di bawah coach Fery (Fery Setyawan) masih menjadi sekolah yang belum terkalahkan sejak musim lalu. Bahkan ditinggal salah satu pemain kunci mereka karena lulus SMA, tak membuat PNK kewalahan.

Hilangnya Miguel Stevincent berhasil ditambal oleh coach Ferry lewat sosok Eleazar David dan Gregorius Noel. Keduanya menjadi pembawa bola yang terampil di lapangan. Final party sektor putra juga menjadi duel seru adu strategi kedua pelatih. Coach Fery dan coach Wempi merupakan pelatih yang kenyang pengalaman. Di tangan coach Wempi, Smarga disulap menjadi tim yang menakutkan di DBL Solo.

Baca juga: Kata Penggawa Warga untuk Tim PNK: Warga Siap Ngalahin Kalian!

Cerita serupa juga terjadi di PNK ketika coach Fery menjadi peramu strategi. Cerita paling baru adalah kisah PNK bersama coach Fery yang meraih gelar juara musim lalu.

Siapakah yang berhasil menjadi kampiun DBL Solo? Jawaban tersebut bisa kalian temukan di partai final DBL Solo 2024 nanti. Buat kalian yang kehabisan tiket final tetap tenang. Kalian masih bisa nonton gim final DBL Solo secara eksklusif di YouTube Good Day ID.

Berikut adalah link live streaming Final Party Honda DBL with Kopi Good Day 2024 Central Java-South.

Populer

Bener Nggak Sih Olahraga Malam Nggak Bagus Buat Kesehatan?
Menuju Musim Baru: SMAN 8 Bandung Diminta Bermain Lepas dan Menikmati Game
Mulus ke Big Eight, Coach Bayu Beri Catatan untuk Tiga Empat
Kilas Balik: Kebangkitan Al-Maruf yang Membahayakan
Menuju Championship Series: Dian Harapan Andalkan Dua Pemain Kunci