Satu tiket menuju babak semifinal Honda DBL with Kopi Good Day 2024 East Java-North, berhasil dikantongi oleh tim basket putri SMA Gloria 1 Surabaya. 

Kepastian tersebut diperoleh tim basket putri SMA Gloria 1 Surabaya setelah menaklukkan penantangnya yakni SMAN 1 Waru Sidoarjo, pada laga Sabtu, 28 September 2024 dengan skor akhir 50-14. 

Total 50 poin tersebut juga tidak lepas dari sumbangan poin Komang Mariani Puteri Sekar Sari. 

FYI, Komang yang mengenakan jersey nomor 10 ini merupakan salah satu tim putri Kopi Good Day DBL Indonesia All-Star 2024 loh.

Pemain berdarah Bali tersebut mencetak 7 poin dan 3 rebounds dengan durasi bermain selama 22 menit.

Baca Juga: Perjalanan Basket Mayviana dan Harapan Penghujung Musim Bersama Skuad Gloria 1

“Aku selalu berusaha untuk bodo amat sebelum bertanding. Maksudku lebih mengarah menjaga mood aja. Mengurangi bercanda yang tidak jelas terus memilih untuk diam biar tidak terganggu hal-hal kecil dan tidak mengganggu teman yang lain juga,” beber pemain kelas XII tersebut. 

Prinsip pemain yang kerap disapa Utik ini memang patut diapresiasi. Tak hanya itu, cara Utik beradaptasi dengan lingkungan rantauannya juga wajib diacungi jempol. Apalagi kehidupan di Bali dan Surabaya tentu saja berbeda kan guys.

“Aku mulai mengerti bahasa Jawa itu kelas XI. Soalnya aku nggak mau gagal paham apa yang sedang dibicarakan oleh teman-teman. Sering mendengarkan mereka ngobrol, lama-lama paham juga,” terangnya dengan tersenyum. 

Eitss, cerita Utik tak berhenti di situ saja. Baginya kehidupan di Surabaya juga memberikan pembelajaran besar hingga menciptakan sebuah kerinduannya pada rumah. 

“Aku banyak belajar karakter orang. Ternyata banyak banget karakter orang di luar sana yang membuat aku kaget dan banyak belajar juga. Terus kalau di luar itu, tentang kemandirian dan kerinduan sama babi guling hehe. Soalnya tidak ada babi guling enak seperti di Bali,” sambungnya.

Meskipun harus tinggal mandiri di kontrakan bersama Putu Kezia yang juga berasal dari Bali, Utik mengaku dunia basket banyak mengubah dirinya. 

“Kalau aku nggak basket mungkin aku nggak pernah bisa mandiri seperti sekarang. Soalnya dulu sekecil mempersiapkan baju mau sekolah dipersiapkan orang tua. Kalau sekarang harus mikir kapan waktunya cuci baju gitu. Terus dengan basket aku juga bisa punya banyak teman dari berbagai daerah,” pungkas salah satu forward SMA Gloria 1 Surabaya. 

Sudah siap menonton keseruan Utik bersama timnya? Yuk tunggu keseruan pertandingan mereka pada 30 September 2024 mendatang di laga Honda DBL with Kopi Good Day 2024 East Java-North.

Baca Juga: Cerita Shannon Bertemu Phil Handy dan Ketenangan Berkat Musik Mellow

Honda DBL with Kopi Good Day 2024 East Java-North merupakan rangkaian panjang kompetisi basket DBL. 

Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 digelar di 31 kota dan 23 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.

Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 juga menampilkan kompetisi 3X3. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 disiarkan live di channel YouTube DBL Play.

Profil pemain ini bisa dilihat pada halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap)

 

Pengen dapetin info kode redeem baru dan jadi yang paling update soal esports? Klik sini. Atau gak mau ketinggalan update karya-karya biasmu di dunia KPOP, klik sini.

Populer

Mimpi Turun-temurun, Sachi dan Sang Ayah Solid Ingin Rasakan Indonesia Arena
Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya
Shuttle Run: Pengertian, Manfaat dan Cara Melakukannya
Kesalahan Ini Sering Dilakukan Saat Bermain Basket
Lebih dari Sekadar Mengajar, Ketulusan Para Guru Juga Terpancar di Lapangan