Dari ribuan student athlete di kompetisi DBL, banyak dari mereka yang menyimpan prestasi yang membanggakan. Prestasi di luar basket. Prestasi yang mempertegas mereka bahwa mereka bukan sekadar athlete, tapi student athlete.

Hal itu juga yang terjadi pada Bentley Leopold Halim. Sedari SD, ia sudah mengoleksi berbagai titel juara olimpiade internasional.

Penulis bertemu dengan Bentley setelah pertandingan Senin, 23 September 2024 usai. Di laga itu, putra Sinlui -sebutan tim SMA St. Louis 1 Surabaya- bertemu XVB -sebutan tim SMAN 15 Surabaya.

Sinlui berhasil memungkas laga dengan skor 56-25. Kemenangan itu sekaligus membawa Sinlui mengamankan tiket babak Playoffs Honda DBL with Kopi Good Day 2024 East Java-North.

Selepas evaluasi akhir tim, kami bertemu dan memutuskan untuk ngobrol di sudut lorong ruang ganti DBL Arena Surabaya, tepat di sebelah tangga.

Bentley memulai obrolan dengan ulasan terhadap permainan timnya. Menurut pemilik jersey nomor 33 itu, bad game itu selalu bisa terjadi kapanpun. Jadi harus tetap waspada dan terus membenahi kesalahan yang ada.

“Masih banyak kurang. Rotasi defend masih belum berjalan baik, cuman ke depannya semoga bisa lebih baik,” buka Bentley.

Meski begitu, Bentley bersama skuad Sinlui mampu menunjukkan dominasi mereka. Untuk Bentley sendiri, ia berperan menyumbang 14 poin, 2 rebounds, 3 assists, dan 4 steals.

Baca Juga: Cerita Jet Lag Berjamaah Justin dan Semangat Baru Skuad Sinlui

Ternyata, cowok kelahiran Surabaya itu punya kegemaran lain di luar basket. Ya, dia menyukai pelajaran eksakta, yaitu Matematika. Bentley sudah menyukai mata pelajaran itu sejak SD. Bahkan, ia sampai mengikuti perlombaan matematika internasional.

Beberapa perlombaan bergengsi yang diikuti Bentley saat SD adalah World Sakamoto Competition, Singapore International Math Olympiad Challenge (SIMOC).

Sedangkan saat SMP, ia mengikuti Kompetisi Sains Nasional. Dari semua kompetisi itu, Bentley sukses menyabet medali perak.

“Yang SIMOC itu dapat dua kali perak,” ucap pelanggan setia medali perak itu.

Ini adalah musim kedua Bentley membela Sinlui. Namun, di samping serangkaian latihan intens tim basket sekolahnya, Bentley juga berusaha untuk belajar manajemen waktu. Hal itu bertujuan agar semua kegiatan produktifnya dapat berjalan optimal.

“Karena masa SMA itu akan menentukan dalam hidup kan. Aku coba hal yang berbeda dari SMP dulu. Aku lebih aktif berkegiatan, contohnya kayak ikut OSIS,” kata Bentley.

“Tapi tetap, dari semua kesibukan itu bisa tetap berjalan ketika aku nerapin skala prioritas,” ujarnya.

Sebelum berpamitan, Bentley berharap, dari semua kegiatan yang ia ikuti dapat berdampak positif bagi dirinya di masa depan.

“Beruntung sih bisa kenal kegiatan positif, seperti basket, OSIS, sama hobi matematika juga. Kalau buat aku, semoga bisa dapat life skills yang berguna, mulai dari kerjasama, leadership, dan kolaborasi dengan orang lain,” tutupnya.

Di akhir wawancara, penulis sempat penasaran dan mengulik arti nama Bentley bagi cowok dengan tinggi 179 cm itu . Sebab, kalian pasti tahu, Bentley merupakan nama produsen mobil mewah asal Inggris.

Ternyata, nama itu memang maknanya sama dengan pabrikan otomotif tersebut. Mama Bentley-lah yang memilih nama itu.

"Mama itu suka old English name. Secara gak langsung sama kek nama mobil Bentley memang, hahaha. Bentley itu kan melambangkan kemakmuran. Mama pasti ingin masa depan saya makmur," ujar Bentley.

Baca Juga: Lengah Dikit Sabet Perak PON, Lalu Cetak 18 Poin untuk Sinlui di DBL Surabaya

Bentley merupakan satu dari sekian banyak student athlete di kompetisi DBL yang bisa menyeimbangkan prestasi akademik dan basket.

Sekolah Bentley, SMA St. Louis 1 Surabaya sendiri termasuk dalam tim peserta Honda DBL with Kopi Good Day 2024 East Java-North atau DBL Surabaya.

 Honda DBL with Kopi Good Day 2024 East Java-North merupakan salah satu rangkaian panjang dari kompetisi Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025.

Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 digelar di 31 kota dan 23 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.

Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 juga menampilkan AZA 3X3 Competition. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 disiarkan live di channel YouTube DBL Play.

Pengen dapetin info kode redeem baru dan jadi yang paling update soal esports? Klik sini. Atau gak mau ketinggalan update karya-karya biasmu di dunia KPOP, klik sini.

Populer

Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya
Berikut Ukuran dan Tinggi Ring Basket yang Sesuai Aturan FIBA
Bulungan Siap Mati-matian Hadapi Misi Revans Jubilee di Final DBL Jakarta!
Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa
Ukir Sejarah! Putri Olifant Tiga Kali Jadi Ratu DBL Yogyakarta