Waspada juara bertahan! Skuad putra SKPNK (sebutan SMA Pelita Kasih Nusantara Surakarta) membidik target besar di Honda DBL with Kopi Good Day 2024 Central Java-South. Jawara bertahan sektor putra tersebut ingin mempertahankan piala DBL Solo untuk tetap berada di sekolah yang beralamat di Jalan Suryo nomor 54-56, Surakarta.

Jika melihat susunan pemain mereka musim ini, beberapa wajah lama masih menghiasi skuad SKPNK. Hal itu menjadi pertanda bahwa komposisi skuad mereka solid dan tetap mematikan.

“Kalau soal chemistry kita sudah seperti keluarga sendiri. Ke mana-mana selalu bareng terus,” buka Havieere Noah, salah satu pemain senior di SKPNK.

Barangkali lupa, musim lalu coach Ferry (pelatih SKPNK) menyulap kelemahan tinggi badan anak asuhnya menjadi senjata mematikan.

Musim ini jelas permainan gesit dan cepat bakal kembali diperlihatkan Haviere Noah dan kolega.

Baca juga: Resmi! Berikut Deretan Sekolah yang Tanding di DBL Solo 2024

“Buat persiapan kita satu tim ini sudah mantap banget sih. Latihannya juga sudah intens banget. Seminggu kita latihan di lapangan bisa empat kali sama satu kali gym,” ungkapnya.

Meski sudah punya segudang persiapan matang, Viere -sapaan karibnya- tak mau meremehkan lawan tandingnya nanti di DBL Solo 2024.

“Semua tim sudah latihan keras juga lah buat DBL. Kita gak boleh ngeremehin. Pokoknya gas banget,” ujarnya.

Selain menaruh fokus ke lawan-lawannya, skuad SKPNK juga menaruh fokus untuk menjaga solidaritas setiap penggawanya.

Baca juga: Hasil Drawing DBL Solo 2024

Salah satu caranya adalah mengagendakan nongkrong bersama sekaligus datang mendukung teman-teman yang bertanding.

“Sering banget kita habis latihan itu nongkrong. Biasanya kalau tim B kita tanding, kita yang gak main tetep nonton,” terangnya.

Penggawa SKPNK sendiri punya tempat wedangan favorit lho! Tempat mereka nongkrong untuk membangun chemistry, “Biasanya sih kita ke wedangan bareng. Nama wedangannya Pak Yo. Kalau tahu yang ke arah Pasar nangka, Kak,” cetusnya.

Weh, keren juga nih cara teman-teman SKPNK buat membangun chemistry. Sampai jumpa di Sritex Arena ya!

Profil sekolah ini bisa dilihat pada halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap)

Populer

Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya
Bulungan Siap Mati-matian Hadapi Misi Revans Jubilee di Final DBL Jakarta!
Berikut Ukuran dan Tinggi Ring Basket yang Sesuai Aturan FIBA
Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa
Shuttle Run: Pengertian, Manfaat dan Cara Melakukannya