Hitam dan putih menyeramkan, apalagi yang dibawakan Gambes Mania (tim suporter SMAN 15 Surabaya) ke DBL Arena pada Kamis, 12 September 2024?
Yap, salah satu tim suporter yang konsisten meramaikan laga Honda DBL with Kopi Good Day 2024 East Java-North ini memang tak pernah lepas dari perhatian penonton di DBL Arena.
Apalagi saat memasuki kuarter tiga dan pasukan Gambes Mania mulai menarik tali koreo tiga dimensinya, seolah mengundang pertanyaan “wah…gambar apa ini?”.
Tenang saja, kami berkesempatan untuk bertemu dua perwakilan Gambes Mania yakni Jales Bintang Ramadhan selaku ketua dan Gilang Achmad Fajar selaku anggota giant flag untuk menjawab semua pertanyaan dari penonton di DBL Arena pada laga malam hari tersebut.
Baca Juga: Di Balik Koreo Permainan Ular, Gambes Mania: Demam Tiga Hari!
“Koreo tiga dimensi hari ini bergambar The Reaper,” buka Jales dengan senyum.
Dengan raut wajah yang seolah tak punya lelah, Gilang juga menimpali jawaban kawannya dengan cukup antusias.
“Yang punya ide saya Kak, maknanya itu ke manapun dan kapanpun kita berada, suatu celaka bisa jadi bersama kita. Maka kita harus berhati-hati. Sama dengan pertandingan hari ini, lawan harus hati-hati, kalau tidak nanti bisa kalah hehe,” jelasnya.
Eitss, siapa yang mengira kalau proses persiapan tim Gambes Mania ini berjalan mulus begitu saja? Salah besar. Justru, waktu yang mepet menjadi tantangan terbesar bagi tim Gambes Mania.
“Buatnya itu tadi pagi, baru mulai bikin sketsa tadi malam. Ya bisa dibilang semalam suntuk. Untungnya bareng-bareng jadi bisa cepat,” cetus Jales.
Meskipun harus membuat koreo tiga dimensi berukuran 10 meter secara mendadak, Gambes Mania tetap bersyukur karena sebanyak 300 pasukannya mau konsisten untuk mendukung tim basket kebanggaannya berlaga.
“Sebenarnya pasukan kami kurang maksimal, tapi sangat berterima kasih dengan Gambes Mania yang sudah meluangkan waktunya. Semoga di pertandingan selanjutnya bisa makin rame,” pungkas Gilang di akhir laga DBL Surabaya.
Baca Juga: Ice King dan Spiderman Sudah, Gambes Mania Bawa Nightmare Flashback ke DBL Arena
Honda DBL with Kopi Good Day 2024 East Java-North merupakan rangkaian panjang kompetisi basket DBL.
Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 digelar di 31 kota dan 23 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.
Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 juga menampilkan kompetisi 3X3. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 disiarkan live di channel YouTube DBL Play.
Profil sekolah ini bisa dilihat pada halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap)
Pengen dapetin info kode redeem baru dan jadi yang paling update soal esports? Klik sini. Atau gak mau ketinggalan update karya-karya biasmu di dunia KPOP, klik sini.