Ada-ada saja kelakuan tim supporter di Honda DBL with Kopi Good Day 2024 East Java-South. Salah satunya yang dilakukan suporter dari tim basket SMA Kolese Santo Yusup Malang.

Barisan suporter yang biasa dikenal dengan sebutan Hua Ind Mania ini kompak menggunakan sarung saat nribun di GOR Bimasakti Malang, Rabu 11 September 2024. Yang bikin heran, mereka mayoritas beragama Katolik. Kontras dengan penggunaan sarung yang biasa digunakan oleh umat Muslim.

Baca juga: Biar Kompak, Kosayu Naik Angkot untuk Pulang-pergi dari Sekolah ke GOR

Pedro Antonio Tannur, koordinator suporter Hua Ind, mengatakan suporter Kosayu memang sengaja memakai sarung untuk hadir di DBL Malang ini. “Soalnya sarung itu identik dengan orang-orang di Jawa Timur. Mayoritas warga di Jawa Timur kan sarungan. Ini idenya memang spontan saja,” katanya.

Ditanya lebih lanjut, siswa kelas XII itu mengatakan penggunaan sarung memang sengaja karena mereka ingin menunjukan koreografi untuk mendukung tim basket putra Kosayu yang bertanding.

“Kenapa pakai sarung karena buat koreo kita, kita akan putar-putar sarung kalau Kosayu menang. Soalnya target kita hari ini kerja sama dengan tim basket skornya itu harus sampai 100. Jadi ini bentuk perayaan kita karena skor sampai 100,” lanjutnya.

Kosayu sendiri berhasil memenangkan pertandingan kontra SMAN 10 Malang dengan skor akhir 101-6. Ini skor yang mencapai tiga digit pertama di DBL Malang musim ini.

Lucunya, Pedro mengaku tidak tahu sarung yang sudah ia beli akan digunakan untuk apa selepas pertandingan ini. Pasalnya, mayoritas suporter di Kosayu sendiri beragama Katolik.

Baca juga: DNA Terinspirasi Metavers, Mouster Moiselle dan Spy Dance Cantik!

“Kita ada 30 orang beli sarung sebelum ke GOR. Satu sarung kita beli seharga 50 ribu. Kita rela beli-beli sarung ini demi Kosayu. Saya aslinya nggak tau harga sarung sebenarnya berapa. Saya juga nggak tau habis ini sarungnya mau buat apa, soalnya nggak salat, nggak dipakai juga buat apa-apa, hahaha,” tutupnya.

Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 digelar di 31 kota dan 23 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.

Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 juga menampilkan AZA 3X3 Competition. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 disiarkan live di channel YouTube DBL Play.(*)

Populer

Jadwal dan Link Live Streaming DBL Malang Hari Ini 20 September 2024
Hasil DBL Surabaya: Putri Gloria 1 ke Playoffs, Smamda Comeback Mengerikan!
Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya
Lucu! Berikut Best Five DBL Dance Competition 2024 West Nusa Tenggara
Setelah Absen Lima Pertandingan, Amigosmansa Kembali Ramaikan Tribun DBL Arena!