Bonfil Gemilang, Sinlui Pertahankan Gelar

| Penulis : 

SURABAYA - SMA St. Louis 1 Surabaya (Sinlui) sukses mempertahankan gelar juaranya. Trofi Honda DBL East Java Series 2019 bisa mereka bawa kembali ke sekolah. Itu setelah malam ini (27/9) Sinlui memenangi laga lawan SMAN 2 Surabaya (Smada) dengan skor 79-62.

Sejak kuarter pertama, Sinlui langsung bermain trengginas. Lagi-lagi, double trouble mereka, Andreas Marcellino Bonfilio dan Antonny Neuville Leonardo menjadi pemain yang bermain dominan di kuarter ini. Passing-passing indah yang dilakukan Bonfil selalu diselesaikan dengan finishing tajam Neuville. Inilah yang membuat mereka unggul 25-14 hingga akhir kuarter dua.

Melihat ketertinggalan ini, Dhimas Aniz langsung memasukkan tim terbaiknya unruk mengejar ketertinggalan.  Ilham Akbar yang dipasang sebagai motor serangan dan dynamic duo Smada, Kevin Otniel dan Bagoes Hadi Prasetyo sukses memperkecil ketertinggalan.

Puncaknya, mereka berhasil memangkas ketertinggalan di kuarter tiga. Finishing tajam dari Bagoes Hadi membuat skor berubah menjadi 51-55. Ivan Widianto  arsitek Sinlui langsung bergerak cepat memangkas momentum ini. Bonfil yang kembali ia masukkan berhasil menjadi pembeda. Bahkan membuat mereka kembali unggul.

Dominasi Sinlui semakin tak terbendung di kuarter empat. Lagi-lagi, MVP Honda DBL East java Series 2019, Andreas Marcellino Bonfilio menjadi pemain yang tak bisa dihentikan. 26 poin yang dilesakkan Bonfil membuat mereka unggul 79-62.

Menurut Ivan, mental menjadi hal yang krusial di pertandingan hari ini. Anak-anaknya sangat semangat dalam menghadapi laga. Inilah yang membuat mereka bermain apik di sepanjang laga. “Saya hanya mengarahkan strategi untuk menghadang lawan saja dari bench. Sisanya, anak-anaklah yang membuat Sinlui bisa juara lagi,” ujarnya.

Hasil ini tak hanya membuat Sinlui berhasil mempertahankan gelar juara. Tapi tim ini juga berhasil membalaskan dendamnya ketika pada musim 2017, Sinlui dikandaskan Smada di babak 16 besar. Statistik pertandingan selengkapnya bisa kamu baca di sini.

Lihat rekaman pertandingannya di sini:

 

 

Populer

Mimpi Turun-temurun, Sachi dan Sang Ayah Solid Ingin Rasakan Indonesia Arena
Trilogi Final DBL Jakarta: Bulungan Makin Komplet dengan Kombinasi Pemain!
Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya
Drama Overtime Antarkan SMAN 1 Pacet Mojokerto ke Playoffs
Berikut Ukuran dan Tinggi Ring Basket yang Sesuai Aturan FIBA