Final klasik bakal terjadi di Honda DBL with Kopi Good Day 2024 North & Central Jakarta. Tim putra SMA Kolese Kanisius Jakarta kembali menyapa partai final setelah mengalahkan Bunda Mulia School Jakarta dengan skor akhir 68-28, Rabu 4 September 2024.

Ini merupakan Final kelima mereka secara beruntun di DBL North & Central Jakarta. Praktis, Kanisius tidak pernah tidak lolos ke babak final sejak DBL Jakarta dipecah menjadi empat region pada 2018.

Namun, selama dua musim terakhir, mereka selalu kandas di babak final oleh tim yang sama, yaitu SMA Jubilee Jakarta. Itu juga menjadi lawan mereka di musim ini. Artinya, babak final DBL North & Central Jakarta tahun ini adalah pertemuan ketiga mereka.

Baca juga Putra-putri Jubilee ke Final Tiga Kali, Gimana Caranya Bisa Konsisten?

Zefanya Nathaniel, Kapten Kanisius mengatakan ia dan tim akan all out dalam menghadapi pertemuan ketiga mereka dengan Jubilee. Apalagi, ini tahun ketiga alias terakhir Zefanya bisa membela Kanisius berlaga di DBL Jakarta.

“Pastinya di tahun terakhir ini mau kasih yang terbaik buat Alaska, buat sekolah, buat alumni, dan buat komunitas Kanisius. Tahun ini aku pengin nunjukin solidaritasnya Kanisian, dan tentunya mau juara. Udah bukan saatnya mereka (Jubilee) yang juara,” tegas Zefanya.

Lebih lanjut, Zefanya mengaku laga Final mendatang berasa emosional. Hal itu lantaran kini Zefanya sudah berada di kelas XII yang mengartikan bahwa musim ini merupakan kesempatan terakhirnya untuk mempersembahkan gelar juara untuk Kanisius.

Baca juga Putri Jubilee ke Final (Lagi), Tasya Kusuma Tak Sabar Ingin Three Peat!

"Sejak dua tahun lalu udah emosional bawaannya. Tapi kan sekarang tahun terakhir, jadi mau banget ngasih yang terbaik buat Alaska sama sekolah. Bukan mau sekedar nunjukin skill individu, tapi juga mau nunjukin kualitas Kanisius," lanjutnya.

Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 digelar di 31 kota dan 23 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.

Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 juga menampilkan AZA 3X3 Competition. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 disiarkan live di channel YouTube DBL Play.

Statistik lengkap pertandingan ini bisa klik di sini atau cek halaman di bawah ini (pengguna Android bisa scroll dengan dobel tap)

Saksikan siaran ulang pertandingan ini melalui live stream di bawah

Populer

Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya
Bulungan Siap Mati-matian Hadapi Misi Revans Jubilee di Final DBL Jakarta!
Berikut Ukuran dan Tinggi Ring Basket yang Sesuai Aturan FIBA
Shuttle Run: Pengertian, Manfaat dan Cara Melakukannya
Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa