JAKARTA - Tim debutan SMA Global Islamic School (GIS) akan dipertemukan dengan semifinalis East Region musim lalu, SMA Al-Ma’ruf, pada Opening Party Honda DBL DKI Jakarta Series-East Region, hari ini (27/9). Sebagai tim debutan, GIS tidak muluk-muluk targetkan gelar tinggi.
Tim asal Condet, Jakarta Timur ini mengutamakan untuk memperoleh pelajaran penting dari kompetisi Honda DBL ini. Dalam menghadapi SMA Al-Ma’ruf nanti, kapten tim GIS, Aufa Kenshi, mengungkapkan ia dan teman-temannya merasakan kebanggaan tersendiri untuk dapat berhadapan langsung dengan sang semifinalis. Baginya laga nanti akan memberi pelajaran baru bagi tim ini.
Aufa tentunya menginginkan dapat memenangi laga nanti, namun baginya, yang terpenting adalah bagaimana timnya dapat bermain baik dan menunjukkan sportivitas di lapangan. Tak hanya itu, ia juga berharap laga nanti ke depannya akan membangun kekompakan bagi timnya.
“Kami sangat siap untuk melawan Al-Ma’ruf. Jujur, saya sebagai kapten sangat bangga bisa bertemu semifinalis tahun lalu karena kita akan bisa banyak belajar. Kita ingin bisa bermain bagus dan sportif di lapangan. Pastinya saya ingin menang, tetapi yang penting adalah saya ingin tim saya menjadi lebih kompak ke depannya,” jelas forward GIS ini.
Aufa menilai bahwa lawannya memiliki suatu kekuatan yang harus diwaspadai oleh timnya. Bagi siswa kelas XII ini, SMA Al-Ma’ruf memiliki kemampuan offense yang cukup mematikan yang tentunya harus diantisipasi olehnya dan kawan-kawan.
Cara terbaik baginya untuk membungkam kekuatan lawannya ini adalah pertahanan yang solid. “SMA Al-Ma’ruf sangat kuat di offense. Menurut saya untuk mengantisipasi mereka, kita harus memperkuat defense kita,” ujarnya.
Pada saat berhadapan dengan SMA Al-Ma’ruf di lapangan nanti, SMA GIS akan memperkuat transisi defense ke offense mereka. Tim besutan Haryo Bayu Anggoro ini akan mengutamakan fastbreak cepat dan teamwork yang baik dalam mencetak angka. Selain itu, strategi tersebut juga sekaligus menjadi jalan dalam mencuri kemenangan pada laga perdana mereka di kompetisi Honda DBL musim ini.()
Baca juga persiapan lawannya di sini:Preview Opening Party Seri Jaktim: Ababil Optimis Taklukan Tim Debutan
Statistik dan profil tim ini nanti bisa dilihat di sini: