ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Coach David Adiwardhana sedang memberikan arahan skuad SMA Vita Surabaya

Laga Honda DBL with Kopi Good Day 2024 East Java-North hari Sabtu, 24 Agustus 2024 berbuah kemenangan bagi SMA Vita Surabaya. Anak didik coach David Adiwardhana berhasil unggul dengan skor akhir 36-18 atas putra Stigbaya -SMKN 3 Surabaya.

Ketika buzzer tanda akhir pertandingan berbunyi, penonton mulai meninggalkan kursi tribun. Bersamaan dengan kembalinya pemain ke ruang ganti mereka masing-masing.

Malam itu, tim basket SMA Vita Surabaya memang mengakhiri laga dengan kemenangan. Namun sang nakhoda tim seperti tak ingin anak asuhnya berlarut-larut merayakan kemenangan. Ia memilih melakukan evaluasi. Cukup lama. Di ruang ganti pemain.

Baca Juga: Dari Ruang Bersalin ke DBL Arena, Dua Hari Penuh Kebahagiaan Coach Brian!

Setelah lebih dari 10 menit penulis menunggu tim basket Vita melakukan evaluasi, akhirnya terbukalah pintu ruangan ganti itu.

Satu persatu pemain keluar. Diakhiri seorang pria berpakaian kemeja biru. Dia-lah coach David Adiwardhana.

“Mau dimana Mas?” tanya sang pelatih. Akhirnya kami memutuskan untuk ngobrol di dalam ruang ganti nomor empat DBL Arena.

Di ruang itu, coach David bercerita tentang evaluasinya terhadap permainan skuad didiknya malam itu.

“Jujur tadi akhir kuarter kedua selesai, saya marah ke anak-anak. Saya tekankan ke mereka biar fokus di babak ketiga dan keempat,” ujar pelatih kelahiran Jakarta ini.

Nyerang sih saya yakin mereka bagus secara skill, cuman pas defense bisa lebih tenang atau tidak,” tambahnya.

Komentar coach David menyorot pada permainan putra Vita yang sempat berantakan di kuarter pertama dan kedua.

“Bola ini kan bundar. Kita nggak tahu, ketika kamu main lagi jelek, asal lempar, eh lawan siapa tahu free throw masuk. Kan bahaya juga,” tandasnya.

Pelatih kelahiran 1983 itu mengaku perlu melakukan pendekatan yang lebih tegas untuk menanamkan karakter ke para pemainnya. Apalagi mereka sudah berstatus student athlete.

“Namanya sudah menjadi atlet, memang perlu porsi ekstra. Dan seharusnya mereka sudah sadar, apalagi untuk masuk tim inti. Tidak bisa santai,” jelasnya.

Menutup perbincangan antara kami, coach David juga mengingatkan ke para pemainnya agar bisa tetap tampil optimal di pertandingan berikutnya. Ia berharap anak didiknya bisa lebih fokus ke permainan mendatang.

“Main yang bagus. Simple basket, sistem lakukan,” tutupnya.

Apakah putra Vita mampu membuktikan mereka layak melaju ke Round 2 DBL Surabaya 2024? Simak perjalanan mereka selanjutnya di Honda DBL with Kopi Good Day 2024 East Java-North.

Baca Juga: Alami Hal Mistis saat Kerja Larut untuk Koreo 3D? Mussan Mania Punya Jawabannya!

Honda DBL with Kopi Good Day 2024 East Java-North merupakan salah satu rangkaian panjang dari kompetisi Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025.

Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 digelar di 31 kota dan 23 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.

Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 juga menampilkan AZA 3X3 Competition. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 disiarkan live di channel YouTube DBL Play.

Pengen dapetin info kode redeem baru dan jadi yang paling update soal esports? Klik sini. Atau gak mau ketinggalan update karya-karya biasmu di dunia KPOP, klik sini.

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIERS
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY