ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Keseruan Honda DBL with Kopi Good Day 2024 South Kalimantan berlanjut. Selain menyuguhkan pertarungan panas di antarpenggawa di GOR Hasanuddin Banjarmasin, DBL Banjarmasin juga punya beragam keseruan lainnya.

Salah satu yang ditunggu ada pada setiap jeda antarbabak. Saat itu tim dance masing-masing sekolah tampil pada ajang DBL Dance Competition 2024 South Kalimantan.

Yap, tema DBL Dance Competition 2024 jauh lebih segar. Mengusung tema besar ‘Move Up’ tim dance masing-masing sekolah sukses berkreasi lewat gerak tari dan cerita yang mereka bawakan. Para penonton juga terhibur lewat tepuk tangan dan sorak sorai riuh ketika tim dance tampil di lapangan. Berikut ada tiga cerita dari teman-teman tim dance yang sukses menyihir penonton yang nribun di DBL Banjarmasin

SMA GIBS Batola

Tema besar ‘Move Up’ dikema dengan menarik oleh Asteria Dance. Ternyata mereka ingin bukan hanya seru-seruan aja di DBL Dance Competition. Tapi, harus ada cerita yang bisa diambil oleh para penonton yang menyaksikan penampilannya.

“Kita pengen bikin penampilan yang nggak cuman seru tapi juga bikin semua orang mikir tentang pentingnya jaga bumi,” Nadiva Alkaisya, salah satu member Asteria Dance.

SMKN 4 Banjarmasin

Nah, hampir sama dengan Asteria Dance, Fantastic Four juga punya pesan yang ingin mereka sampaikan ke para penonton. Mengajak para penonton untuk bangkit dan berjuang mewujudkan mimpi-mimpi besar.

https://www.dbl.id/uploads/post/2024/08/14/Asteria Dance, Fantastic Four, dan DB Crew Kompak Kirim Pesan Mendalam SMA GIBS Batola.jpg

“Konsep kita itu ingin mengajak teman-teman sekalian untuk bangun, bangkit, dan berjuang mencapai hal yang kita impikan. Kita yakin bisa mengajak teman-teman semua untuk semakin termotivasi,” ungkap Adinda Azrelia, member Fantastic Four.

SMA Don Bosco Banjarmasin

Nah, cerita tak kalah seru daatang dari teman-teman DB Crew yang membawa konsep cerita yang tak kalah menarik. Secara keseluruhan mereka ingin menceritakan perihal orang yang benar berada di tempat yang tepat.

https://www.dbl.id/uploads/post/2024/08/14/Asteria Dance, Fantastic Four, dan DB Crew Kompak Kirim Pesan Mendalam SMA GIBS Batola.jpg

“Kita ingin menggambarkan generasi muda yang terpuruk dalam pikiran negatifnya sendiri. Terkekang dengan hal yang membuatnya terjerat dalam pandangan negatif. Kita ingin mengajak generasi muda untuk bersemangat menjalani hidup dan menemukan jati diri sesungguhnya,”  ungkap Alysia Orlin, salah satu member DB Crew.

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIERS
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY