ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Cuplikan pertandingan SMKN 2 Surabaya di panggung DBL East Java-North 2024.

Terhitung sampai hari keempat Honda DBL with Kopi Good Day 2024 East Java-North, sebanyak 4 dari 5 tim Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) telah bertanding, yakni SMKN 1 Surabaya, SMKN 2 Surabaya, SMKN 3 Surabaya, dan SMK Taman Siswa Mojokerto. 

Dari keempat sekolah itu, SMKN 2 Surabaya (Smekda) lah paling mencuri perhatian. Berkaca dari hasil akhir pertandingan, hanya Smekda yang berjaya dan membawa kemenangan. Meski terseok-seok dan nyaris “tergelincir” ke babak overtime. Sedangkan, tiga sekolah lainnya bernasib sebaliknya.

Kembalinya Smekda ke panggung DBL East Java-North musim lalu, langsung jadi sorotan. Sehabis vakum, langsung amankan playoffs. Bahkan lanjut hingga Sweet Sixteen. 

Baca Juga: Tak Pernah Meleset! Tembakan Tiga Poin Fajri Bawa Kemenangan Bagi Putra Smanisda

Hal yang tidak mudah, apalagi untuk ukuran basket kelas SMK. Tidak bisa dipungkiri, menurut catatan dua musim terakhir, kekuatan Smekda terbilang konsisten dan layak diperhitungkan. Bicara soal konsistensi, M Zainudin Yusuf, nahkoda Smekda buka suara.

“Kita lebih ke hustle saja. Hustle adalah identitas SMKN 2. Jadi walaupun kita dari SMK, jangan lupa hustle. Kita mungkin boleh kalah dari segi skill, tapi kalau masalah hustle, kita unggul dari yang lain,” buka coach Zainudin.

“Kebetulan buat SMK ini kan pendaftaran masuknya juga paling akhir, SMA dulu baru SMK. Mungkin kami ini dapat pemain “sisa-sisa” yang gak keterima di SMA negeri. Tapi tidak masalah, karena tetap akan saya bentuk dan ajarkan bagaimana cara bermain basket dengan benar,” sambungnya.

SMKN 2 Surabaya
Barisan pemain dan tim dance SMKN 2 Surabaya di hadapan ribuan suporternya (Ultras Smekda)

Pelatih berusia 34 tahun itu mengaku tak ada trik khusus perihal cara membawa Smekda hingga di titik sekarang. “Latihannya sama seperti sekolah lain, yang penting disiplin saja,” celetuknya. 

“Mungkin kuncinya ‘wani perih’. Kalian harus siap ‘berdarah-darah’ di awal, siap sabar membentuk karakter anak-anak. Kemudian jangan lupa, disiplinnya harus ekstra. Setiap tim punya makna disiplinnya tersendiri,” imbuh pelatih yang sempat menahkodai SMP Tamriyah Surabaya itu.

Baca Juga: Hasil DBL Surabaya: Smekda Menang Dramatis, Derbi Sidoarjo Bagi Poin Kemenangan

Disinggung soal target, coach Zainudin tak mau “meninggi” dan berusaha tetap realistis. “Target pertama kita mau lolos ke Round 2 dulu aja. Gak mau muluk-muluk dulu, karena hasil selanjutnya kan harus menunggu drawing lagi. Jadi untuk saat ini, target kita mau lolos ke babak selanjutnya dulu,” tutup kepala pelatih SMKN 2 Surabaya itu.

Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 digelar di 30 kota dan 222 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.

Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 juga menampilkan kompetisi 3X3. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 disiarkan live di channel YouTube DBL Play. (*)

Profil sekolah ini bisa dilihat pada halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap)

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIERS
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY