Vote Jagoanmu di DBL Favorite 2024 Makassar! Gini Caranya...

| Penulis : 

Gelaran Honda DBL with Kopi Good Day 2024 South Sulawesi siap mengguncang kota Makassar. Sebagai pembuka rangkaian kompetisi DBL di Makassar musim ini, ajang ini akan berlangsung meriah dari tanggal 10 hingga 16 Agustus 2024 di GOR Andi Mattalatta.

Ratusan pelajar berbakat dari berbagai sekolah di Sulawesi Selatan akan beradu strategi dan kemampuan di lapangan basket. Tidak hanya pertandingan sengit, atmosfer kompetisi juga akan diramaikan oleh penampilan energik para dancer yang turut berpartisipasi.

Baca juga: Jadwal dan Link Live Streaming DBL Makassar 10 Agustus 2024

Selain menjadi ajang kompetisi, DBL South Sulawesi juga menjadi platform bagi para pendukung untuk menunjukkan kreativitas mereka. Suporter setia diharapkan untuk hadir dan memberikan dukungan penuh kepada tim kesayangannya dengan menciptakan koreografi dan chants yang menarik.

Tidak hanya pertandingan dan penampilan, DBL South Sulawesi juga menggelar program DBL Favorite Player, Dancer, dan School.

Para penggemar dapat memberikan dukungan kepada pemain, dancer, atau sekolah favorit mereka melalui voting di aplikasi DBL Play.

Baca juga: Cek Nih! Cara Beli Tiket DBL Makassar di Aplikasi DBL Play, Jangan Kehabisan!

Terdapat empat kategori yang dilombakan, yaitu DBL Favorite Player Boys, DBL Favorite Player Girls, DBL Favorite Dancer, dan DBL Favorite School.

Voting akan berlangsung selama kompetisi, dimulai pada 9 Agustus 2024 pukul 12.00 WITA hingga 15 Agustus 2024 pukul 18.00 WITA. Setiap pengguna aplikasi DBL Play berkesempatan untuk memberikan satu vote di setiap kategori. Selain itu, pengguna juga dapat membeli DBL Coins untuk mendapatkan vote tambahan.

Baca juga: Hasil Drawing DBL Makassar: Jalan Sulit Menuju Final!

Sebagai apresiasi kepada para voter, panitia menyediakan hadiah uang tunai sebesar Rp100.000 untuk 10 voter beruntung. Jadi, jangan lewatkan kesempatan untuk mendukung tim favoritmu dan meraih hadiah menarik! 

Simak cara voting DBL Favorite 2024 di DBL Play berikut ini:

Cara Verifikasi Email

Kalian bisa cek di halaman profil masing-masing. Jika pengguna melakukan login dengan email atau media sosial, maka terdapat simbol centang hijau pada kolom nomor dua. Jika sudah, maka akunmu sudah dapat digunakan untuk melakukan voting.

Pengguna lama yang belum terverifikasi juga dapat mengirimkan ulang verifikasi email melalui halaman profil. Namun, apabila kamu pengguna baru DBL Play, jangan lupa untuk melakukan konfirmasi email terlebih dahulu. 

1. Masuk Halaman Profil

2. Klik “Verify Now”

3. Cek Inbox Email

4. Klik Tombol “Konfirmasi” untuk Verifikasi Email

 

Cara Voting DBL Favorite Player, Dancer, dan School 2024 South Sulawesi

1. Buka aplikasi DBL Play dan klik 'Votes' di halaman awal

2. Pilih salah satu kategori yang ingin kamu vote

3. Pilih pemain, dancer, dan sekolah yang ingin kamu vote

4. Klik 'vote now' pada pemain, dancer, atau sekolah pilihanmu

5. Jika sudah, poin dari pemain, dancer, dan sekolah pilihanmu akan bertambah.

Kamu juga bisa voting lebih dari satu kali dengan cara membeli koin di aplikasi DBL Play

Populer

Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya
Bulungan Siap Mati-matian Hadapi Misi Revans Jubilee di Final DBL Jakarta!
Berikut Ukuran dan Tinggi Ring Basket yang Sesuai Aturan FIBA
Shuttle Run: Pengertian, Manfaat dan Cara Melakukannya
Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa