Masih hari kedua Honda DBL with Kopi Good Day 2024 East Java-North, tapi pasukan pendukung SMAN 18 Surabaya (Dallas Manis) sudah berhasil menghadirkan oasis Mesir ke tribun DBL Arena Surabaya.
Yap, kamu nggak salah baca. Pasukan biru dongker ini mengusung koreografi bertemakan Mesir. Ada juga sosok tiga mumi yang ikutan “nribun” di game kedua hari ini, Jumat, 9 Agustus 2024. Adrian Wijaya Putra, sang capo Dallas Mania, buka-bukaan tentang konsep yang dibawakan itu.
“Konsepnya itu tema Mesir. Jadi, background-nya itu ada gambar mumi yang menggambarkan kebangkitan era Dallas Mania. Di depannya, ada banteng yang melambangkan Dallas Manis bisa dan memuktikan kebangkitannya,” ungkap capo yang akrab disapa Adrian itu. Ia lebih lanjut mengatakan butuh waktu sekitar dua minggu demi menyiapkan konsep tersebut. Termasuk proses rembukan hingga pembuatannya.
Vitto, si maskot, pun nggak ingin ketinggalan. Maskot bertajuk seekor banteng itu tampak datang dengan jubah putih dan riasan kepala emas khas Mesir. Ia pun berkeliling dan menyapa para penonton di tribun seiring dengan chant yang dilantunkan setidaknya 500 pasukan Dallas Mania.
Berbicara soal jumlah pasukannya, tidak bisa dipungkiri jika mereka masih kalah jumlah dengan sang rival, SMAN 1 Kebomas Gresik. Meski begitu, Dallas Mania berhasil membuktikan jika gemuruh chant yang dikumandangkan mampu menyaingi suporter lawan. Apalagi, ini menjadi kali pertama mereka nribun di masa-masa opening. “Saya cukup puas lah. Tapi, kedepannya kalau bisa lebih banyak lagi (massanya),” tutur sosok berparas tinggi itu.
Dirinya juga tak ingin banyak berkomentar terkait aksi Dallas Mania selanjutnya. “Tunggu aja kejutannya. Masih rahasia,” tutupnya seraya terkekeh.
Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 digelar di 31 kota dan 23 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.
Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 juga menampilkan AZA 3X3 Competition. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 disiarkan live di channel YouTube DBL Play.
Statistik pertandingan ini bisa dilihat pada halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap)
Pengen dapetin info kode redeem baru dan jadi yang paling update soal esports? Klik sini. Atau gak mau ketinggalan update karya-karya biasmu di dunia KPOP, klik sini.