"Gak mangan, gak urip." Kira-kira begitu yang dirasakan SMANDC, skuad dance asal SMAN 2 Sidoarjo. Sebelum bertempur di DBL Dance Competition 2024 East Java - North bersama 96 tim dance lain, kontingen asal Sidoarjo ini wajib hukumnya memulai serangkaian persiapan mereka dengan nyeblak.

Kapten SMANDC Salsabilla Rahmadina Selan memulai ceritanya dengan pengambilan konsep "Move Up" ala timnya. Salsa mengatakan konsepnya terfokus pada kemampuan diri tiap orang. Maksud konsep tersebut menjelaskan bahwa hanya diri sendiri yang mampu membawa kita bangkit dari kondisi terpuruk.

Move Up kami ibaratkan seperti bagaimana kita bisa bangkit dari titik terendah dalam hidup kita, dengan tetap bertahan dan selalu menguatkan diri untuk meraih semua tujuan yang ingin kita capai,” ujar sang kapten.

Salsa kemudian melanjutkan ceritanya. Ia berkata sumber inspirasinya berasal dari karakter anime One Piece yaitu Luffy. Meski siswi kelas 12 ini bukan seorang otaku, Luffy Gear 5 nyatanya mampu meng-influence orang yang tidak tahu-menahu tentang dunia anime.

“Temenku sih kak yang nyeletuk tentang si Luffy,” ujarnya seraya tertawa. Saat ditanya referensi Luffy itu berasal dari chapter berapa, ternyata benar dari Luffy mode Gear 5. “Iya, akhirnya kami ambil dari kebangkitan Gear 5 si Luffy.  “Momennya pas dia bangkit lagi dari kekalahan dengan mengumpulkan seluruh tenaga yang dia miliki,” ujar Salsa.

Meski begitu, celetukan itu berhasil melahirkan ide baru untuk skuad dance asal Sidoarjo ini untuk berlaga di DBL Dance Competition 2024 Surabaya esok.

Selain itu, nyatanya seblak turut menjadi sumber motivasi SMANDC dalam persiapan mereka, khususnya saat ngerjain properti dance. Bukannya menambah kantuk, makanan khas Bumi Pasundan ini mampu membuat SMANDC semakin sregep mengerjakan kebutuhan properti mereka. Entah seblak jenis apa yang mereka makan.

“Banyak sih properti kita, mulai dari yang besar dan kecil, tapi walaupun gitu kita jalanin tetep happy sih, soalnya bikin properti nya sambil makan seblak bareng,” tanggap Salsa. Entah mereka nyeblak seperti apa, yang jelas kerupuk berkuah tersebut seolah tak pernah absen menemani SMANDC.

Akhir cerita, Salsa berharap SMANDC bisa all out saat berlaga. Ia turut mendoakan yang terbaik untuk tim basket Smanda jelang DBL Surabaya esok.

“Semoga nanti kita bisa tampilin yang terbaik di depan semua orang, bisa membanggakan nama sekolah, diri sendiri, dan juga kedua orang tua. Ngga lupa juga semoga buat tim basket kita nanti bisa lolos sampai akhir. Semangat all,” tutup Salsa.

Baca Juga: Cerita Move Up: Konsep Menarik SSDC Jelang DBL Dance Surabaya

Honda DBL with Kopi Good Day 2024 East Java - North merupakan salah satu rangkaian panjang dari kompetisi Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025.

Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 digelar di 31 kota dan 23 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.

Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 juga menampilkan AZA 3X3 Competition. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 disiarkan live di channel YouTube DBL Play.

Profil SMAN 2 Sidoarjo bisa dilihat pada halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap)

 

Populer

Jadwal dan Link Live Streaming DBL Malang Hari Ini 20 September 2024
Hasil DBL Surabaya: Putri Gloria 1 ke Playoffs, Smamda Comeback Mengerikan!
Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya
Big Match Playoffs DBL Malang: Smarihasta Kembali Bersua Bhawikarsu!
To The Future: Merantau! Binus Jadi Destinasi Studi Gerry Sunandy