Selain memiliki segudang pengalaman di dunia basket, Nathania Nicole Sasongko adalah pemain dengan tingkat kepedulian yang luar biasa.
Tak jemawa dan selalu merangkul rekan-rekannya. Hal tersebut, menjadi salah satu alasan di balik terpilihnya kapten skuad putri Kopi Good Day DBL Indonesia All-Star 2024.
Usai melalui proses panjang, juga penuh pertimbangan, Nicole akhirnya diresmikan sebagai kapten DBL Indonesia All-Star 2024 bersamaan dengan rangkaian training camp (TC) 2.
Sejatinya, keputusan ini memang sudah terprediksi sejak awal. Melihat komunikasi baik yang terjalin antarpemain juga pelatih. Ditambah prestasi individu yang sukses diraih Nicole sejauh ini.
“Sebenarnya dari awal sih aku wes tahu. Soalnya dari TC 1 yang disuruh-suruh aku terus. Dan gak tahu kenapa, yang lain juga kayak menganggap aku kapten. Mungkin karena coach Risdi melihat aku lebih banyak pengalaman aja sih,” kata Nicole.
“Bersyukur juga sih, karena bisa dikasih kepercayaan oleh coach buat menunjuk aku sebagai kapten. Akhirnya aku belajar juga buat tanggung jawab atas anak-anak dan ini challenge baru buat aku.”
Baca Juga: Selesaikan Pemusatan Latihan Kedua, DBL Indonesia All-Star 2024 Menuju Chicago!
Sesuai yang sudah disinggung sebelumnya. Pemilihan ini bukan tanpa sebab. Dan memang penuh pertimbangan. Saat ditemui jelang scrimmage game kedua, coach Risdi pun membeberkan alasan perihal terpilihnya Nicole sebagai kapten.
“Prosesnya sudah cukup lama. Sekitar dua minggu sebelum TC kami memang target beberapa nama, tapi akhirnya mengerucut ke Nicole. Kami lihat track record-nya bisa dibilang paling tinggi juga di antara yang lain,” buka coach Risdi.
“Selain itu, Nicole juga cukup matang. Punya determinasi yang baik, dan pengaruh yang cukup besar juga ke tim. Artinya, dia cukup meng-influence teman-temannya. Makanya yang lain juga akhirnya respect ke Nicole,” sambungnya.
Bukan hanya pemilihan kapten. Pada TC 2 juga terjadi pemilihan wakil kapten yang akhirnya diamanahkan kepada Keira Ammabel Hadinoto, pemain SMAN 70 Jakarta.
“Langkah kedua, kita minta Nicole menyebutkan tiga nama untuk menjadi wakilnya. Di mana dia bisa berkomunikasi dan bagi kewajiban di tim,” singkat pelatih kepala skuad putri DBL Indonesia All-Star 2024 itu.
“Setelah dia pilih tiga nama, tentu kita obrolkan bersama dengan coach Bisma dan teman-teman DBL juga. Kami minta masukan, karena saya rasa pihak DBL lebih tahu tentang anak-anak. Dan keputusan akhir, kami memilih Keira,” imbuhnya.
Baca Juga: Srikandi All-Star Kembali Telan Kekalahan di Scrimmage Game Kedua
Cederanya Nicole pada TC 2 membuatnya belum bisa maksimal kala menjalankan tugas di lapangan. “Sejauh ini, Nicole baru bisa bantu banyak di off court, karena kami gak mau memaksakan dia untuk bermain,” ceteluk coach Risdi.
”Tapi gak masalah, target kita kan untuk di Amerika. Semoga anak-anak semua bisa pulih dengan cepat dan maksimal. Biar pulang tanpa kekecewaan dan penyesalan.” (*)