Menginjak dua dekade, DBL Indonesia kembali memboyong gebrakan baru. Khususnya untuk tempat persinggahan pertama, Surabaya.
Sejatinya, hal ini pernah diberlakukan. Tepatnya pada DBL Jakarta Championship Series 2023.
Dirasa sukses, DBL mengusung hal serupa pada rangkaian Honda DBL with Kopi Good Day 2024 East Java-North. Yakni sistem double elimination.
Sistem double elimination sendiri merupakan sistem yang memberikan dua kesempatan bagi tiap peserta.
Nantinya, sistem double elimination mulai diberlakukan pada putaran playoffs dengan menggunakan waktu semi bersih.
Baca Juga: DBL Jakarta Championship Series Pakai Sistem Double Elimination, Apa Itu?
Melihat antusiasme student athlete hingga para pendukung maupun alumni sekolah di Surabaya yang tak pernah padam, membuat DBL Indonesia tergerak untuk melakukan hal tersebut.
Harapannya, sistem double elimination bisa memberikan peluang lebih besar bagi para sekolah untuk berpartisipasi dan memperbanyak jam terbang musim ini.
Dengan diberlakukannya sistem double elimination, DBL Surabaya 2024 mengundang delapan tim putra-putri yang berhasil mengamankan kursi Big Eight musim lalu untuk langsung bergabung di babak playoffs.
Siapa sajakah mereka? Berikut delapan tim putra-putri yang langsung menempati fase playoffs Honda DBL with Kopi Good Day 2024 East Java-North.
TIM PUTRA
1. SMAN 1 Puri Mojokerto
2. SMAN 2 Surabaya
3. SMA Gloria 1 Surabaya
4. SMAN 5 Surabaya
5. SMA St. Louis 1 Surabaya
6. SMAN 16 Surabaya
7. SMA Cita Hati East Surabaya
8. SMA Petra 2 Surabaya
TIM PUTRI
1. NSA Surabaya
2. SMAN 3 Mojokerto
3. SMA Gloria 1 Surabaya
4. SMAN 1 Waru Sidoarjo
5. SMA Gloria 2 Surabaya
6. SMA Petra 1 Surabaya
7. SMA St. Louis 1 Surabaya
8. SMAN 1 Puri Mojokerto
Penjelasan seputar sistem double elimination masih akan terus berlanjut. So, pantengin terus website dbl.id dan media sosial resmi DBL (@dblsub dan @dblindonesiaofficial) ya! (*)