Alur Pendaftaran DBL 2024-2025, Catat Nih!

| Penulis : 

Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 telah membuka pendaftaran untuk tujuh kota pertama. Periode pendaftaran dibuka sejak 10 Juni hingga 10 Juli 2024.

Kamu bisa mendaftarkan tim basket, tim dance, serta ofisial melalui aplikasi DBL Play. Baca syarat dan regulasi Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 sebelum mendaftarkan diri.

Nah, buat kamu yang masih bingung bagaimana alur pendaftaran Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025, berikut penjelasan lengkapnya!

Baca juga: FAQ Pendaftaran DBL 2024-2025: Syarat, Aturan, dan Regulasi

1. Daftarkan Diri di Aplikasi DBL Play

Seluruh pendaftaran Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 dilakukan melalui aplikasi DBL Play. Pastikan kamu telah mendownload atau meng-update aplikasi DBL Play sebelum mendaftar.

Team Leader bisa mulai mendaftarkan pemain lain dengan cara create team dan menginvite pemain lain. Nantinya, pemain harus mengupload dan melengkapi berkas-berkas yang diperlukan. Cara Daftar DBL 2024-2025 untuk Tim Basket dan Dance di DBL Play

Adapun syarat yang harus diperhatikan oleh tim basket dan tim dance sebelum mendaftar Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025. Syarat ini berbeda tergantung di kota mana kamu mendaftar.

Perbedaan persyaratan ditentukan dengan sistem kompetisi yang digunakan. Ada dua sistem kompetisi di Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025, yaitu sistem gugur dan setengah kompetisi. Apa Itu Sistem Gugur dan Sistem Setengah Kompetisi di DBL?

Maka, kamu harus tahu kotamu menggunakan sistem kompetisi apa sebelum mendaftar. Kamu bisa mengunduh syarat lengkap pendaftaran melalui aplikasi DBL Play atau cek di sini.

2. Lengkapi Data Diri dan Berkas Pendaftaran

Setelah team leader mengcreate team dan menginvite pemain di aplikasi DBL Play, seluruh pemain dan ofisial wajib melengkapi dan mengupload berkas yang diperlukan.

Tim basket dan tim dance harus mengupload berkas-berkas seperti surat rekomendasi yang telah ditandatangani kepala sekolah, data diri rapor, nilai rapor, ijazah, akte kelahiran, dan lain-lain.

Sementara untuk ofisial wajib melampirkan data diri dan lisensi pelatih. Khusus untuk tim medis yang mendaftar di kota dengan sistem setengah kompetisi, diperlukan lisensi medis berupa ijazah atau sertifikat medis.

Lihat regulasi untuk tim medis di Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 di sini

3. Verifikasi Pembayaran Online

Setelah tim basket dan tim dance mendaftarkan diri dan melengkapi berkas di aplikasi DBL Play, tim wajib melakukan payment untuk mengikuti Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025.

Payment ini ditujukan sebagai asuransi keselamatan untuk tim basket dan tim dance yang akan bertanding di Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025.

Jumlah payment akan muncul setelah tim mendaftarkan diri di aplikasi DBL Play. Pembayaran juga dilakukan melalui aplikasi DBL Play dengan metode pembayaran yang tersedia.

4. Verifikasi Berkas Offline 

Setelah pembayaranmu terverifikasi, nantinya panitia penyelenggara di kota-kotamu akan melakukan verifikasi berkas offline. Kamu akan diberikan jadwal untuk melakukan verifikasi berkas secara offline.

Panitia masing-masing kota akan menentukan jadwal, tempat, dan berkas-berkas yang wajib dibawa oleh peserta untuk verifikasi berkas offline Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025.

Jadi, setelah kamu melakukan pendaftaran secara online di aplikasi DBL Play, kamu bisa menunggu update dari panitia untuk verifikasi berkas offline.

Verifikasi berkas secara offline ini juga bertujuan untuk memastikan validitas dan keabsahan berkas yang diupload oleh peserta.

5. Technical Meeting (TM)

Setelah melakukan empat rangkaian di atas, panitia kota-kota Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 bakal melakukan Technical Meeting (TM) untuk menyampaikan regulasi lengkap tentang pertandingan dan aturannya.

Di tahap ini, panitia juga akan memverifikasi kostum basket atau jersey yang akan digunakan tim basket pada pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025.

Jadi, seluruh tim basket masih punya kesempatan untuk menyesuaikan jersey yang akan digunakan dengan persyaratan dan aturan jersey Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025. Kamu bisa lihat syarat dan aturan jersey di sini.

Jadwal dan tempat penyelenggaraan TM di setiap kota akan ditentukan oleh panitia masing-masing kota penyelenggaraan Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025.

Perwakilan tim basket dan tim dance wajib hadir pada TM agar tidak ada kesalahan dalam penyampaian informasi mengenai penyelenggaraan Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025.

Lihat informasi mengenai Pendaftaran Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 di sini!

Populer

Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya
Bulungan Siap Mati-matian Hadapi Misi Revans Jubilee di Final DBL Jakarta!
Berikut Ukuran dan Tinggi Ring Basket yang Sesuai Aturan FIBA
Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa
Ukir Sejarah! Putri Olifant Tiga Kali Jadi Ratu DBL Yogyakarta