ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Tak pernah berhenti di tempat. DBL Camp selalu menyajikan sesuatu yang baru di setiap tahunnya. Pada Kopi Good Day DBL Camp 2024, Reaction Agility with Ball menjadi menu baru yang hadir untuk para campers.

Pada menu latihan ini, akan disajikan beberapa lampu bernama reaction light, yang kemudian menyala secara bergantian. Campers harus menekan (tap) lampu-lampu yang menyala secara bergantian sambil melakukan dribble. 

Bukannya antusias, menu latihan ini justru menjadi musuh Saul Oktavian. Pasalnya pemain SMA Don Bosco Padang itu akui kantongi hasil yang kurang maksimal dari menu latihan tersebut.

“Kurang puas sama DBL Camp kemarin. Selain gak lolos Top 50 Campers, rasanya kurang maksimal juga. Apalagi di individual skill hari pertama. Menurutku, itu cukup sulit sih, karena waktu itu kurang bagus juga hasilnya,” kata Saul.

Baca Juga: Introvert Problems! Desiana Wila Akui Susah Akrab dengan Sesama Campers

Reaction Agility with Ball sendiri bertujuan untuk mengetahui reaksi para campers. Dan bagaimana cara mereka bisa mengambil keputusan dalam waktu sepersekian detik.

“Itu semacam melatih kecepatan kan. Nah, hasilku rendah banget di situ. Lupa sih spesifiknya berapa, cuma waktu itu dikasih lihat hasilnya dan aku lihat masih jauh dibandingkan teman-teman yang lain,” sambungnya.

Saul Oktavian - SMA Don Bosco Padang

Kegagalan musim ini membuat Saul berjanji untuk kembali lagi musim depan. Tentu dengan target dan persiapan yang jauh lebih baik. “Persaingan di DBL Camp berat banget, tapi aku tidak ingin kalah,” tegasnya.

“Semoga tahun depan bisa kembali lagi ke sini. Dengan mental yang lebih kuat juga. Sepulang dari DBL Camp, mau asah ilmu yang didapat dulu. Semoga bisa mencapai target lah tahun depan,” tukas pemain berzodiak Libra itu.

Baca Juga: DBL Camp Jadi Wadah Pemersatu Campers Asal Sumatera Barat

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 digelar di 30 kota dan 22 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 juga menampilkan Pond's Men 3X3 Competition. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 disiarkan live di channel YouTube DBL Play. (*)

Profil Saul Oktavian bisa dilihat pada halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap)

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIERS
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY