Kopi Good Day 1on1 Battle terus berlanjut. Giliran Nabiella Piguna bakal menjadi Queen of This Day untuk Kopi Good Day DBL Festival 2024 hari kedua.

Di hari sebelumnya, kehadiran Augie Fantinus berhasil menyita perhatian para pengunjung di Mall Kota Kasablanka (Kokas). Tepatnya di Grand Atrium Kokas, Jakarta.

Kini, Jumat, 26 April 2024, giliran Nabiella Piguna yang akan menyapa warga Kokas lewat aksinya di Kopi Good Day 1on1 Battle.

DBL Festival merupakan pekan festival terbesar se-Indonesia. Dan menggabungkan basket, dance, musik, dan art. 

Baca Juga: Kanara Haady Gagal Sabet The King Slayer, Augie: Dia Cerdas, Saya Lebih Hoki!

DBL Festival 2024 akan berlangsung selama empat hari. Tepatnya pada 25-28 April 2024 di Grand Atrium Kota Kasablanka, Jakarta.

Pada kesempatan ini, pemenang harian Kopi Good Day 1on1 Battle akan berusaha untuk menghentikan laju Nabiella Piguna dan merebut gelar The Queen Slayer.

Nabiella Piguna sendiri adalah public figure Tanah Air yang memiliki kecintaan dengan dunia olahraga. Salah satunya basket.

Gadis dengan 306ribu pengikut di Instagram ini sempat mengikuti ajang Indonesian Idol di 2019. Sayang, perjalanannya harus terhenti di babak 20 besar.

Tak berhenti sampai di situ, Nabiella Piguna terus melanjutkan karirnya sebagai Basketball Enthusiast. Itulah salah satu alasan mengapa dirinya ditunjuk sebagai Queen of This Day untuk ajang Kopi Good Day 1on1 Battle.

Baca Juga: Highlight Kopi Good Day DBL Festival 2024: Face Team “Hipnotis” Pengunjung Kokas

Penasaran dengan aksi Nabiella Piguna di panggung DBL Fest 2024? Mampukah Nabiella mengikuti jejak Augie Fantinus yang menggagalkan misi pemenang harian untuk merebut gelar The Queen Slayer?

Nabiella Piguna bakal hadir di Grand Atrium Kota Kasablanka, Jakarta pada Jumat, 26 April 2024 sekitar pukul 17.30 WIB. Sampai bertemu di arena, ya!

Kopi Good Day DBL Festival 2024 menghadirkan beberapa artis keren dari dunia musik, dance, basket hingga komedi. Nantinya, akan ada Mahalini, Indra Jegel, El Rumi, Jerhemy Owen, hingga Marshel Widianto. 

Selain itu, nanti akan ada games basket yang akan melibatkan Augie Fantinus dan Nabiella Piguna. Kamu juga bisa ketemu bintang basket ternama seperti Abraham Damar dan Daffa Dhoifullah. 

Lebih dari itu. DBL Festival 2024 juga menghelat undian berhadiah merchandise AZA Wear hingga iPad Air 5. Cukup datang ke Grand Atrium Kota Kasablanka, Jakarta dan selesaikan misi-misinya. (*)

Kenal lebih dekat para campers Kopi Good Day DBL Camp 2024 dengan melihat halaman di bawah ini (pengguna Android bisa scroll halaman ini dengan lakukan double tap).

Populer

Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya
Bulungan Siap Mati-matian Hadapi Misi Revans Jubilee di Final DBL Jakarta!
Berikut Ukuran dan Tinggi Ring Basket yang Sesuai Aturan FIBA
Shuttle Run: Pengertian, Manfaat dan Cara Melakukannya
Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa