Buah jatuh tidak jauh dari pohonnya. Perumpamaan tersebut rasanya pas disematkan ke Natasha Olivia, campers asal SMA Trimulia Bandung. Sejak kecil ia sudah diarahkan oleh kedua orang tuanya untuk melantun bola.

“Kalau gak salah dari kelas dua atau tiga SD. Awalnya itu iseng disuruh papa ikut ekstrakurikuler basket di sekolah hahahaha,” ungkapnya.

Ya, berawal dari sana lah bakatnya mulai terlihat. Belum lagi kemampuannya terus diasah. Sejak saat itu hingga saat ini, Natasha Olivia melihat basket bukan sebagai sebuah rutinitas. “Sejauh ini aku gak pernah terpaksa melakukan latihan. Tapi memang dari dulu basket itu keinginanku sendiri,” terangnya.

Baca juga: Kendala Cedera dan Janji Magna Tengker di DBL Camp

Usut punya usut, ada andil besar dari sang ayah dalam karier basket Natasha Olivia. Selain iseng mengarahkan anaknya untuk mencoba basket, ternyata ayahnya juga dari dulu sudah jatuh cinta ke basket. “Aku gak pernah nanya ke papa sih kenapa kok pas itu aku disuruh ikut basket. Kemungkinan karena papa dulu basket jadi anaknya diarahkan ke sana hahahaha,” kelakarnya.

Sudah sejak dini Natasha Olivia dikenalkan ke basket. Sejak itu pula ia menjadi student athlete. Karena hal itu juga membuatnya semakin terbiasa untuk menjaga neraca akademik dan nonakademik tetap seimbang. “Sekarang sudah nemu caranya buat bagi waktu. Semakin ke sini ya semakin aman,” cetusnya.

Baca juga: Cerita Campers: Warren Sutjipto dan 'Mimpi Buruk'nya di Jakarta..

Wah, berawal dari iseng kini Natasha Olivia bakal berjuang habis-habisan di Kopi Good Day DBL Camp 2024 bulan April mendatang. Semangat terus, Natasha!

DBL Bandung masuk dalam rangkaian panjang Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 digelar di 30 kota dan 22 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 juga menampilkan Pond's Men 3X3 Competition. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 disiarkan live di channel YouTube DBL Play. (*)

Statistik pemain ini bisa dilihat pada halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap).

Populer

Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya
Bulungan Siap Mati-matian Hadapi Misi Revans Jubilee di Final DBL Jakarta!
Berikut Ukuran dan Tinggi Ring Basket yang Sesuai Aturan FIBA
Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa
Shuttle Run: Pengertian, Manfaat dan Cara Melakukannya