ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Hai-hai Abas Papua! Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 Papua Series kembali lagi ke Jayapura. Digelar selama satu pekan di GOR Cenderawasih Jayapura, DBL Papua menyuguhkan laga-laga panas penuh gengsi. Tak jarang skor akhir tiap laga menyentuh angka 60 hingga 70 poin.

Panas sejak hari pertama, kini tersisa dua laga penting penuh makna. Partai final DBL Papua mempertemukan empat tim. Pada sektor putri SMA YPPK Asisi Sentani yang datang ke partai final dengan status jawara bertahan harus meladeni perlawanan SMAN 2 Jayapura. Smanda sempat memberi perlawanan dan menutup kuarter kedua dengan keunggulan.

Baca juga: Highlight Final DBL Medan: Revans Manis, Methodist 2 Medan Kawin Gelar!

Paruh kedua srikandi Asisi Sentani berbenah. Perlahan namun pasti mereka memangkas jarak poin dan membalikan keadaan. Ziella Manangsang masih menjadi poros serangan. Asisi Sentani sukses mengembalikan keunggulan dan menutup laga dengan skor akhir 59-47.

Ziella Manangsang memimpin dengan 31 poin dan 3 rebound. Disusul oleh Godhelva Yenzy dengan 11 poin dan 6 rebound. Kemenangan ini membuat Asisi Sentani berhasil mempertahankan gelar juara DBL Papua.

Sebelum bergeser ke partai final sektor putra, DBL Indonesia mengumumkan lima pemain sektor putra dan putri yang berhak menyandang status sebagai Honda MVP DBL Papua. Ziella Manangsang menjadi Honda MVP DBL Papua sektor putri. Sedangkan Agustinus Awor dari SMAN 2 Merauke menjadi Honda MVP DBL Papua sektor putra.

Baca juga: Highlight Final DBL Jambi: Juara Baru Lahir di DBL Jambi!

Laga final sektor putra berjalan ketat dan panas. Teruna Bakti dan Smanda Merauke saling berbalas poin. Meskipun gelar juara berhasil diamankan oleh Teruna Bhakti dengan skor tipis 70-69, Kemenangan ini tidak mudah diraih oleh anak-anak Teruna Bhakti. Mereka harus menerima tekanan berat dari Smanda sejak awal pertandingan.

Permainan kolektif Teruna Bakti berhasil membawa mereka mempertahankan gelarnya di DBL Papua.

Kehadiran James Imanuel yang menggantikan Marcelo Antonio berbuah manis untuk Teruna Bakti di 15 detik akhir pertandingan. Dua pemain Teruna Bhakti mencetak dua digit angka di laga ini. 

Baca juga: Highlight Final DBL Pontianak: Masih Santu Petrus yang Jadi Penguasa!

Marselino Johanes memimpin dengan 18 poin dan 6 rebound. Disusul oleh Hapua Yedica dengan 11 poin dan 7 rebound. Dari kubu Smanda, ada pula Piter Karel yang mengemas 14 poin dan 9 rebound. Proficiat genk!

Berikut adalah highlight final Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 Papua Series

 

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIERS
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY