Muhamad Laudy Kafa Pramudya, pemain dari SMAN 2 Mataram, masih teringat dengan jelas akan keseruan Honda DBL with Kopi Good Day 2023 West Nusa Tenggara Series.

Baginya, tidak mudah dalam memperjuangkan gelar juara di DBL Mataram musim ini. Banyak tim yang kian kompetitif. Hal itu pula yang membuatnya mengalami kesulitan ketika bertanding di partai final.

Baca juga: Laudy Kafa dan Janjinya untuk Benahi Fundamental!

Saat itu, SMAN 2 Mataram harus menghadapi SMAN 5 Mataram di putaran puncak DBL Mataram. Sepanjang kuarter, kedua tim saling balas poin untuk memperjuangkan gelar juara. Hanya saja, Laudy dkk harus menyerah atas SMAN 5 Mataram dengan skor akhir 55-60.

Kendati kalah, Laudy mengaku tak menyesal dengan perjuangan timnya. Sebaliknya, ia justru mendapat banyak memori indah di DBL Mataram musim ini. Keberhasilannya melaju ke babak final menjadi memori yang paling berkesan untuknya.

"Momen yang paling berkesan buat saya dan tim bisa terus pertahanin posisi di partai final. Meskipun sedikit kewalahan di quarter pertama game pertama, cuma motivasi dari coach ngebangkitin lagi akhirnya kita bisa comeback," ujarnya.

Laudy sendiri merupakan pemain andalan milik SMAN 2 Mataram. Ia berhasil mengoleksi total 28 poin, 13 rebound, 9 steal, 6 asis, dan 1 block di DBL Mataram musim ini.

Baca juga: Bench Talk: Baru Tekun Basket, Laudy Kafa Dapat Banyak Keuntungan!

Hasil itu juga membuat namanya didapuk menjadi bagian Kopi Good Day First Team DBL Mataram. Hal itu juga memastikan dirinya akan bersaing di DBL Camp mendatang.

Selama persiapan menuju DBL Camp, Laudy mengatakan ia tengah menikmati rutinitas latihan yang intens. Ia fokus pada latihan defense man to man dan skill individu lainnya.

"Saya sudah mengikuti beberapa kejuaran nasional di akhir tahun lalu dan di awal tahun ini sebagai tolak ukur saya. Yang sudah saya persiapkan adalah fundamental skill, penerapan sistem basketball, dan yang sekarang sedang proses pembentukan strength diri saya," jelasnya.

Baca juga: Banjir Hinaan, Ahmad Shafwan Siap Buktikan dan Banyak Bicara di DBL Camp

Ini juga bakal menjadi pengalaman DBL Camp pertama dan terakhir untuk Laudy. Sebab, Laudy sendiri telah menginjak kelas XII. Ia berharap, bisa menorehkan hasil positif di DBL Camp nanti.

Lebih dari sekadar mengejar titel DBL Indonesia All-Star, Laudy ingin buktikan kemampuannya sebagai pemain dari daerah. "Harapan saya bisa mencapai All-Star dictahun ini,ckarena saya mau buktikan kalau anak daerah juga bisa bersaing di kota-kota," tegasnya.

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 digelar di 30 kota dan 22 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 juga menampilkan Pond's Men 3X3 Competition. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 disiarkan live di channel YouTube DBL Play.(*)

Lihat profile Muhamad Laudy Kafa Pramudya dari SMAN 2 Mataram selengkapnya di halaman di bawah ini!

Populer

Mimpi Turun-temurun, Sachi dan Sang Ayah Solid Ingin Rasakan Indonesia Arena
Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya
Shuttle Run: Pengertian, Manfaat dan Cara Melakukannya
Kesalahan Ini Sering Dilakukan Saat Bermain Basket
Lebih dari Sekadar Mengajar, Ketulusan Para Guru Juga Terpancar di Lapangan