Putra Resman (SMAN 2 Denpasar) gagal menjaga takhta mereka di Honda DBL with Kopi Good Day 2023 Bali Series. Pada babak final langkah mereka dijegal oleh SMAN 1 Denpasar. Pil pahit terpaksa ditelan oleh pasukan Resman.

Beberapa dari mereka bahkan mengaku masih belum bisa beranjak dari kesedihan kalah di partai pamungkas. Hal itu juga yang diungkapkan oleh Revan Surya Winatha, penggawa Resman sekaligus Kopi Good Day First Team DBL Bali.

Baca juga: Kenalan Sama MVP: Bayu Prayoga Masih Belum Bisa Move On!

Musim lalu, Revan juga masuk dalam skuad juara Resman di DBL Bali. Musim ini ia dipaksa untuk melihat perayaan juara tanpa merayakan. “Susah banget buat move on. Soalnya kita memang dari awal targetnya final dan champion,” ujarnya.

Ya, Revan mengamini bahwa pada laga final ia dan kolega tampil seolah kehabisan tenaga. “Kemarin di final perform tim turun. Jadinya kita belum bisa mempertahankan gelar champion yang didapat tahun lalu,” ungkapnya.

Baca juga: Kenalan Sama MVP: Sempat Jadi Camat dan Pembuktian Winda Sandia

Andai saja ia punya mesin waktu untuk mengulang partai final musim ini. Mesin yang menjadi katalis skuad Resman untuk memastikan gelar juara dua kali beruntun. “Kalau bisa time travel ya aku ingin bilang ke teman-teman untuk mainnya lebih tenang. Lebih bisa ngebangkitin semangat tim. Jangan malah loyo waktu ketinggalan,” terangnya.

Sayang, semua sudah terjadi dan mesin waktu tersebut adalah sebuah cerita di alternatif lain. Membawa pembelajaran tumbang di partai final sebagai modal di musim depan. Kepada kami Revan juga berbagi cerita keseruan DBL Bali yang digelar di GOR Purna Krida, Badung.

“Atmosfernya lebih seru. Kapasitas GOR lebih besar terus penontonnya kayak jadi lebih banyak. Oh sama ini, tim yang ikut juga lebih banyak bikin lebih seru,” cetus cowok dengan zodiak Taurus.

Baca juga: Daftar 3 Sekolah yang Gagalkan Misi Kawin Gelar Honda DBL with Kopi Good Day

Selanjutnya, Revan bakal kembali berangkat ke Kopi Good Day DBL Camp. Ini merupakan kamp keduanya setelah musim lalu. Persiapkan diri, sampai jumpa di kamp ya!

DBL Bali masuk dalam rangkaian panjang Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 digelar di 30 kota dan 22 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.

Baca juga: Highlight Final DBL Bali: Putri Dosman Rusak Pesta Kawin Gelar Smansa Denpasar

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 juga menampilkan Pond's Men 3X3 Competition. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 disiarkan live di channel YouTube DBL Play. (*)

Statistik pemain ini bisa dilihat pada halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap).

Populer

Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya
Bulungan Siap Mati-matian Hadapi Misi Revans Jubilee di Final DBL Jakarta!
Berikut Ukuran dan Tinggi Ring Basket yang Sesuai Aturan FIBA
Shuttle Run: Pengertian, Manfaat dan Cara Melakukannya
Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa