ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Tiket pertama fase Fantastic Four Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 East Kalimantan Series berhasil didapat oleh SMAN 2 Samarinda (Smada Vikings) pada Selasa, 23 Januari 2024.

Keberhasilan runner up musim lalu itu digapai setelah menumbangkan SMA Cita Hati Samarinda yang merupakan tim debutan musim ini dengan skor akhir 29-14.

Tak banyak skor yang tercipta pada kuarter pertama, bahkan Cita Hati sempat memimpin jalannya pertandingan setelah 10 menit pertama usai dengan skor sementara 5-4.

Keunggulan Cita Hati tak berlangsung lama, sebab Smada Vikings mampu membalas sekaligus menjauhkan jarak poin dengan sang tim debutan itu. Pada kuarter kedua Smada Vikings merebut kepemimpinan.

Keunggulan Smada VIkings terus bertahan dan kian melebar. Puncaknya pada kuarter pamungkas, Cita Hati yang berusaha memangkas selisih poin tampak kesulitan menembus pertahanan Smada Vikings.

Smada Vikings yang penuh ambisi ingin melaju ke Fantastic Four terus memberikan serangan terhadap Cita Hati demi memastikan diri sebagai pemenang.

Baca juga Menang Telak Atas MAN 1, Smala Beri Warning Sunodia!

Smada Vikings mengakhiri laga dengan kemenangan serta satu tiket menuju Fantastic Four. Pemain Smada Vikings, Muhammad Vicky Al Fahrezi berujar bahwa permainan timnya hari ini tidak sesuai dengan yang sudah direncanakan sebelumnya. Ia menilai tim asuhan Yusuf Septananda itu cenderung bermain terburu-buru.

"Game tadi sebetulnya lancar tapi ga sesuai yang kami tuju, setidaknya poin yang kami ciptakan ga maksa terus defense kami ngotot dan gampang capek," ujar Vicky selepas pertandingan.

Vicky menduga sejumlah evaluasi di atas mencuat lantaran para pemain Smada Vikings masih belum sepenuhnya beradaptasi di lapangan. Pada DBL Samarinda musim ini, Smada Vikings menurunkan tujuh pemain baru. Keadaan ini membuat Vicky merasa timnya itu perlu meningkatkan fokus serta kerjasama tim pada duel Fantastic Four yang akan dihelat pada Rabu, 24 Januari 2024 besok.

Baca juga Epic Comeback! Assisi Patahkan Asa Smalan

"Banyak pemain baru musim ini, mereka masih perlu adaptasi lagi. Harus lebih kompak dan fokus," lanjutnya.

Smada Vikings akan menghadapi pemenang antara SMA SF Assisi Samarinda melawan SMAN 1 Balikpapan di gelaran Fantastic Four besok. Vicky yakin Smada Vikings pada musim ini dapat menyabet gelar juara DBL Samarinda.

"Bisa lebih solid lagi, yang masih nervous bisa lebih berani lagi lebih siap lagi karena ini pertandingan kita jdi kita harus menikmati setiap pertandingan nya. Saya yakin SMA Negeri 2 samarinda bisa jadi juara DBL tahun ini," tutupnya.

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 digelar di 30 kota dan 22 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 juga menampilkan Pond's Men 3X3 Competition. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 disiarkan live di channel YouTube DBL Play.(MRS)

Statistik lengkap pertandingan ini bisa klik di sini atau cek halaman di bawah ini (pengguna Android bisa scroll dengan dobel tap)

Saksikan siaran ulang pertandingan ini melalui live stream di bawah

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIERS
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY