Jadwal DBL Jambi: Selamat Datang di Fantastic Four!

| Penulis : 

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 Jambi Series telah memasuki fase genting. Kompetisi DBL Jambi ini telah beranjak ke babak Fantastic Four atau semifinal. Kamis, 11 Januari 2024, akan menjadi hari penentu siapa tim yang bakal melaju ke Final Party. 

Baca juga: Hasil DBL Jambi: Posisi Fantastic Four Penuh!

Di pertandingan pertama akan menyajikan pertandingan antara tim putri SMAN 3 Kota Jambi (Netco) melawan SMAN 1 Kuala Tungkal (Smansa). Smansa bakal menjadi penantang berat bagi Netco untuk mempertahankan takhta mereka di DBL Jambi. 

Berikut jadwal pertandingan Fantastic Four Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 Jambi Series selengkapnya!

SMAN 3 KOTA JAMBI VS SMAN 1 KUALA TUNGKAL

Tim putri SMAN 3 Kota Jambi (Netco) bakal melawan SMAN 1 Kuala Tungkal (Smansa) di laga pembuka. Smansa bakal menjadi penantang berat bagi Netco untuk mempertahankan takhta mereka di DBL Jambi. Netco versus Smansa bakal berlangsung pukul 11.00 WIB.

SMAN 5 KOTA JAMBI VS SMAN 1 KOTA JAMBI

Partai bertajuk Big Match bakal tersaji di laga kedua Fantastic Four DBL Jambi. Tim putri SMAN 5 Kota Jambi bakal bersua SMAN 1 Kota Jambi. Kedua tim dijadwalkan bertanding pukul 13.30 WIB.

SMAN 5 KOTA JAMBI VS SMA BINA KASIH

Pertarungan menuju final di sektor putra akan mempertemukan tim putra SMAN 5 Kota Jambi melawan sang runner up 2022 lalu, yaitu SMA Bina Kasih. Kedua tim ini bakal bertanding pukul 15.20 WIB.

SMA XAVERIUS 1 KOTA JAMBI VS SMAN 1 KUALA TUNGKAL

Posisi final terakhir di DBL Jambi akan mempertemukan tim putra SMA Xaverius 1 Kota Jambi melawan SMAN 1 Kuala Tungkal (Smansa). Smansa bakal menjadi ujian berat bagi sang juara bertahan. Pertandingan Fantastic Four terakhir ini akan berlangsung pukul 18.10 WIB.

Lihat jadwal pertandingan Fantastic Four Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 Jambi Series selengkapnya di halaman di bawah ini!

Populer

Mimpi Turun-temurun, Sachi dan Sang Ayah Solid Ingin Rasakan Indonesia Arena
Trilogi Final DBL Jakarta: Bulungan Makin Komplet dengan Kombinasi Pemain!
Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya
Drama Overtime Antarkan SMAN 1 Pacet Mojokerto ke Playoffs
Awaluddin Hatta Ingin Kuliah di Fakultas Ilmu Keolahragaan UNM Makassar