Tim putri SMA N 1 Langsa secara mengejutkan keluar sebagai jawaraHonda DBL with Kopi Good Day 2023 Aceh Series. Jalan mereka mulus selama mengarungi DBL Aceh musim ini.

Di balik prestasi gemilang musim ini, ada satu nama pemain yang sangat berpengaruh bagi tim SMAN 1 Langsa. Adalah Mutia. Pemain andalan sekaligus mesin poin utama SMAN 1 Langsa bukan hanya memuncaki daftar top asis, top rebound, dan top steal saja. Namanya juga memuncaki daftar top poin leaders DBL Aceh.

Bertanding selama tiga gim musim ini, Mutia berhasil menorehkan total 75 poin!. Secara sederhana ia menorehkan 25 poin setiap pertandingannya!

Berkat hal tersebut juga memastikan namanya sebagai pemegang titel Ratu Poin DBL Aceh.

Baca juga: Dobel-dobel 41 Poin Mutia bawa Smansa Langsa Raih Gelar DBL Aceh!

DBL Aceh masuk dalam rangkaian panjang Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 digelar di 30 kota dan 22 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 juga menampilkan Pond's Men 3X3 Competition. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 disiarkan live di channel YouTube DBL Play.

Baca juga: Cek! Ini dia Kopi Good Day First Team Sektor Putra dan Putri Seri Aceh!

Catatan manis Mutia ini sendiri juga turut mengantarkan timnya menjadi jawara baru DBL Aceh. Seain namanya masih ada empat pemain lain yang juga menghuni daftar lima besar Top Poin Leaders DBL Aceh. Siapa saja mereka?

Mutia – SMAN 1 Langsa (75 poin)

Sevilla Provita – SMAN 1 Langsa (37 poin)

Angelin Cornelia – SMA Methodist Banda Aceh (34 poin)

Davianne Melissa Tjhia – SMA Methodist Banda Aceh (31 poin)

Syifa Ul Husna Helmiqa – SMAN 3 Banda Aceh (26 poin)

Populer

Sinergi Sekolah Antar Bulungan Bisa Prestasi di Olahraga dan Akademik!
Penggawa Smaven Dominasi Top Asis Leaders DBL Banjarmasin 2024
Fenomenal! Danu Satria Pimpin Daftar Top Poin Leaders DBL Banjarmasin 2024
Kilas Balik: Kebangkitan Al-Maruf yang Membahayakan
Menuju Musim Baru: SMAN 8 Bandung Diminta Bermain Lepas dan Menikmati Game