ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Laga sengit terjadi di hari ketiga Honda DBL with Kopi Good Day 2023 Banten Series, Sabtu 9 Desember 2023. Pertemuan antara tim putra SMA Plus Pembangunan Jaya melawan SMA Tunas Bangsa Tangerang Selatan (TBGS) berlangsung panas sepanjang pertandingan.

Baca juga: Kembali Melantai, IPEKA BSD Pungkasi Izada

Kejar-kejaran poin terjadi sejak kuarter pertama. Hingga menyentuh menit akhir pertandingan, skor kedua tim beberapa kali seimbang. Satu tembakan gratis dari Darrent Christian plus dua poin dari Theodore Abiel di detik akhir membawa putra TBGS menang dengan skor akhir 40-38.

Semula, Pembangunan tak pernah berhenti menekan TBGS sejak kuarter pertama. Kedua tim sama-sama tak ingin kehilangan kesempatan untuk melaju ke babak berikutnya. Praktis, skor keduanya tidak pernah selisih lebih dari dua poin di setiap kuarter.

Beranjak ke kuarter empat, Pembangunan berhasil unggul di menit akhir (37-36) berkat dua bola yang berhasil dilesatkan oleh Fata Mazaya. Hanya saja, satu tembakan gratis dan dua poin milik TBGS di akhir kuarter empat berhasil mengandaskan laju Pembangunan di laga ini.

Theodore menjadi pembeda dalam tim. Berkat tembakan dua poinnya, TBGS menyandang kemenangan di laga ini dan layak lolos ke babak berikutnya. 

Baca juga: Izada Dance Team Gembira Saat Summer, Enhcantress Ceritakan Kisah Anak SMA!

Bermain tanpa jeda, Theodore menjadi top skor dengan 20 poin plus 1 rebound. Disusul oleh Darrent Christian dengan 14 poin plus 3 rebound.

"Tegang dan sempet deg-degan banget tadi saat pertandingan. Tapi aku berusaha percaya sama teman di akhir kuarter empat. Akhirnya dia bisa ambil free throw dan kita unggul," ujar Theo.

Ketangkasan juga membawanya berhasil mengeksekusi kesempatan untuk menorehkan poin penting untuk TBGS di menit krusial. Berkat keberhasilannya itu, Theo sukses membawa TBGS menang.

Di balik kemoncerannya, ternyata Theo mengaku sempat gugup dan overthinking di tengah lapangan. "Sempat takut dan ragu, ini tembakan bakal masuk atau nggak. Tapi akhirnya aku beraniin diri dan coba tembak dua poin. Bersyukur bisa masuk. Lega banget," cetusnya.

Baca juga: Link Live Streaming DBL Banten Hari Ketiga

Di babak berikutnya, TBGS telah ditunggu oleh SMA Syafana Islamic School. Mereka bakal bertanding untuk memperebutkan posisi di babak Big Eight.

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 digelar di 30 kota dan 22 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 juga menampilkan Pond's Men 3X3 Competition. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 disiarkan live di channel YouTube DBL Play.(*)

Lihat hasil pertandingan selengkapnya di halaman di bawah ini!

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIERS
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY