ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Panggung Honda DBL with Kopi Good Day 2023 West Kalimantan Series meriah. Selain menyuguhkan laga-laga seru dan kreativitas suporter di Gelanggang Olahraga (GOR) Perbasi Pontianak, DBL Pontianak juga menjadi tempat bagi para tim dance untuk beraksi.

Musim ini DBL Dance Competition 2023 West Kalimantan Series mengusung tema FYP (Fun, Youthful, Popular). Tiap tim berhasil mengemas tema besar tersebut dengan cerita-cerita menarik. Tak jarang penonton dibuat kagum oleh gerak tari teman-teman yang tampil.

Kali ini tim DBL.id merangkum tujuh tim dance yang tampil apik pada Honda DBL with Kopi Good Day 2023 West Kalimantan Series. Ada sekolahmu nggak?

SMA Bina Mulia Pontianak

Nymphaea ingin mengajak penonton yang hadir untuk memiliki semangat pantang menyerah dan berbagi banyak inspirasi dan ide kreatif. Hal ini tentu tidak terlepas dari keresahan mereka.

“Kami itu membawa permasalahan yang hadir di Gen-Z yang sangat ketergantungan sekali di gadget. Nah kita ingin menunjukan kalau kita bisa menggapai mimpi itu,” ungkap Jenyver Ervina, member dari Nymphaea.

SMK Immanuel II sungai raya

Tim dance Immanuel sukses menghibur penonton lewat gerak tari energik yang mereka bawakan. Paduan kostum colorful melengkapi penampilan mereka yang menghibur.

SMA Maranatha Pontianak

Tim dance Maranatha tak kalah seru. Kekompakan mereka benar-benar solid. Terbukti dengan paduan kostum serba ungu dan sepatu yang sama dari setiap member. Gerakan dan koreo yang mereka bawakan melengkapi penampilan memukau tim dance Maranatha.

SMA Muhammadiyah 1 Pontianak

Lucu. teman-teman tim dance Smamsa seolah mengajak para penonton yang hadir menebak. Dengan kostum serba putih dan beberapa properti, tim dance Smamsa mengajak para penonton yang hadir untuk berani lebih percaya diri.

SMA Santo Paulus Pontianak

Saint Paul Dance Crew sukses tampil beda. Pada penampilannya mereka ingin menunjukan bahwa anak-anak muda masa kini adalah generasi yang penuh dengan kreativitas. “Kita itu ingin menunjukan kalau Gen-Z bukan generasi yang lemah. Tapi, generasi yang bisa menciptakan tren, anak-anaknya kreatif dan aktif gitu,” terang Fidelia Ave, member dari Saint Paul Dance Crew

SMA Immanuel Pontianak 

The Fearless bawa cerita seru salah satu serial Squid Game. Tema tersebut berhasil mereka kemas dengan cara menarik dan tak kalah seru. Yup, property teman-teman The Fearless sendiri ternyata punya pesan berbeda. “Kita itu tahun ini membawakan konsep Squid Game gitu. Tapo sama properti yang tentang teknologi gitu deh. Kan anak muda sekarang tidak terlepas dari teknologi,” ujar Kelly Anastasia, member The Fearless.

SMA Mujahidin Pontianak

Pesan mendalam dibawakan oleh teman-teman Sweet Disaster. Yup, dengan kostum ala-ala pekerja kantoran ternyata mereka punya cerita dan pesan yang ingin di sampaikan. “Kita tahun ini kepikiran bawain konsep anak kantoran. Soalnya kita mau selipin pesan buat stay confident gitu,” ungkap Joanna Maureen, member dari Sweet Disaster.

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIERS
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY