SMP Kanisius Rengkuh Junior Exhibition Game 2023 DKI Jakarta Series!

| Penulis : 

SMP Kolese Kanisius secara resmi rengkuh gelar juara Junior Exhibition Game 2023 DKI Jakarta Series setelah kalahkan SMP Jubilee Jakarta pada Rabu, 8 November 2023. Kanisius harus meladeni sengitnya perlawanan Jubilee hingga detik-detik akhir pertandingan sebelum akhirnya curi kemenangan dan menjadi juara dengan skor akhir 66-65.

Aksi kejar-kejaran terjadi di sepanjang laga, Jubilee pada beberapa kesempatan memimpin jalannya pertandingan.

Namun, Kanisius yang enggan tertinggal langsung berusaha memberi pukulan balik terhadap Jubilee. Namun Jubilee masih memimpin hingga half time dengan skor sementara 34-28.

Baca juga Banggakan Jubilee, Timothy Marvel Ingin Lanjutkan Legacy Juara!

Kanisius terus menempel ketat Jubilee, usaha mereka masih belum berhasil karena Jubilee masih memimpin dengan selisih satu poin.

Drama terjadi di kuarter pamungkas, Kanisius mulai menyamakan kedudukan menjadi 65 sama di menit terakhir pertandingan, kesempatan emas mendatangi Kanisius ketika mereka mendapat free throw.

Jonathan Dharmaputera berhasil mengeksekusi dengan baik, satu poin tambahan untuk Kanisius sekaligus memastikan mereka sebagai juara secara dramatis.

Mendapat kepercayaan menembak di satu detik terakhir, Jonathan mengaku tak mengalami tekanan sama sekali. Apa yang ada di pikirannya kala itu hanyalah keyakinan kuatnya membawa Kanisius juara.

"Seneng banget bisa bawa Kanisius juara ngalahin Jubilee, sebelumnya kami udah pernah ngalahin mereka di dua turnamen sekolah jadinya kami yakin bisa menang," ungkap Jonathan seusai pertandingan.

Baca juga Tiket Final DBL Jakarta di Indonesia Arena Tambah Kategori, Beli di DBL Play!

Keyakinan Jonathan dalam membawa Kanisius juara karena mereka selama tahun ini belum pernah merasakan kekalahan di sejumlah turnamen sekolah.

Gelar juara Kanisius diartikan Jonathan sebagai persembahan terakhir karena ia telah duduk di bangku kelas IX SMP.

"Kami belum pernah kalah tahun ini, pas tadi saya megang bola buat free throw saya udah tau kalau kami bakal menang. Gelar ini sangat besar apalagi buat kami yang udah kelas IX seperti saya," lanjut Jonathan.

Populer

Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya
Bulungan Siap Mati-matian Hadapi Misi Revans Jubilee di Final DBL Jakarta!
Berikut Ukuran dan Tinggi Ring Basket yang Sesuai Aturan FIBA
Shuttle Run: Pengertian, Manfaat dan Cara Melakukannya
Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa