Perebutan kursi playoffs makin sengit! Pada Jumat, 3 November 2023, sebanyak tiga slot menuju putaran playoffs telah dibagikan. Yakni untuk dua tim dari sektor putra dan satu tim sektor putri.
Buat kalian yang terlewat akan keseruan laga Honda DBL with Kopi Good Day 2023 D.I. Jogjakarta Series, simak selengkapnya di sini!
SMAN 2 Ngaglik vs SMAN 4 Yogyakarta
Awal yang manis bagi SMAN 4 Yogyakarta. Baru saja melantai di panggung DBL Jogjakarta, mereka langsung membungkam SMAN 2 Ngaglik dengan skor meyakinkan 47-9. Sebuah aksi yang luar biasa dari SMAN 4 Yogyakarta.
Kegagalan musim lalu memancing amukan duo maut. Yakni Julieta De Stevania dan Sarah Nurul Ayu Ihsani. Dua pemain andalan itu tampil menggila di pertandingan perdananya. Di mana keduanya berhasil menorehkan total 28 angka.
Baca selengkapnya: Padmawidya Pulang, Duel Maut Julieta-Sarah Siap Bawa Patbhe Terbang Jauh
Hasil pertandingan ini bisa dilihat di halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap)
Saksikan tayangan ulang livestream pertandingan lewat video di bawah ini:
SMAN 6 Yogyakarta vs SMAN 2 Bantul
Perjalanan SMAN 6 Yogyakarta yang sesungguhnya baru dimulai. Pasalnya mereka berhasil meredam ketangguhan dari skuad SMAN 2 Bantul dan menutup pertandingan dengan skor akhir 35-26.
Hasil itu membawa Namche dinobatkan sebagai juara grup dan berhak melaju ke playoffs. Menyusul SMAN 7 Yogyakarta yang lebih dulu mengamankan tiketnya.
Baca selengkapnya: Kunci Tiket Playoffs, Namche Siap Menyapa Juara Grup A
Hasil pertandingan ini bisa dilihat di halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap)
Saksikan tayangan ulang livestream pertandingan lewat video di bawah ini:
SMAN 11 Yogyakarta vs SMAN 1 Bantul
SMAN 1 Bantul menjadi tim putri pertama yang meraih predikat juara grup dan melesat ke Big Eight. Pada kesempatan ini, mereka berhasil menumbangkan SMAN 11 Yogyakarta dengan kemenangan telak 27-5.
Dengan begitu, mereka tinggal menunggu siapa yang bakal menjadi calon lawannya. Meski berhasil meraih kemenangan manis, namun Anddinaisya Rizkya Wahyukirana, kapten Filial malah kecewa. Dirinya menyimpan banyak evaluasi sebagai bekal menuju laga berikutnya.
Baca selengkapnya: Antarkan Filial Jemput Tiket Playoffs, Anddinaisya Justru Kecewa
Hasil pertandingan ini bisa dilihat di halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap)
Saksikan tayangan ulang livestream pertandingan lewat video di bawah ini:
MAN 1 Yogyakarta vs SMA Kolese De Britto Yogyakarta
Pertarungan dua rival antara SMA Kolese De Britto Yogyakarta versus MAN 1 Yogyakarta kembali tersaji di laga do or die. Saling berbalas skor terjadi sejak awal kuarter. Bahkan sampai peluit buzzer resmi dibunyikan.
Hal itu menandakan ambisi dan gengsi dari kedua tim masih sangat besar. Terlebih margin dari kedua tim tidak pernah lebih dari lima angka. Hingga dewi fortuna berpihak pada MAN 1 Yogyakarta. Mereka menggagalkan revans sekaligus membungkus kemenangan atas SMA Kolese De Britto Yogyakarta (JB) dengan skor akhir 44-39.
Baca selengkapnya: Gagalkan Revans JB, Coach Rahmat: Ini Game Paling Sengit!
Hasil pertandingan ini bisa dilihat di halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap)
Saksikan tayangan ulang livestream pertandingan lewat video di bawah ini:
Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 digelar di 30 kota dan 22 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.
Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 juga menampilkan Pond's Men 3X3 Competition. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 disiarkan live di channel YouTube DBL Play. (*)