JAMBI - Sempat dilabeli sebagai tim raksasa, SMAN 10 Kota Jambi, atau yang akrab disapa Spultura akhirnya kandas di tangan SMAN 2 Tebo. Malam ini, SMAN 2 Tebo berhasil meraih kemenangan dengan skor 31-20. Sekolah itu pun sudah ditunggu SMAN Titian Teras di laga big eight nanti.

Mulanya, Spultura tampil gemilang di awal laga. Mereka berhasil mendominasi di menit-menit awal kuarter pertama. Hingga pertandingan memasuki menit keempat, Spultura  masih mampu ungguli Smandante, julukan SMAN 2 Kota Tebo, dengan skor 1-5. Namun, di paruh kuarter berikutnya, SMAN 2 Tebo perlahan mulai bangkit.

Bertumpu pada Kusuma Aradhea Dewantara Permadi, center sekaligus kapten mereka, permainan mereka lambat laun mulai berkembang. Sedikit-sedikit mereka mampu mengejar. Hingga di menit ketujuh, mereka berhasil balikan keadaan. Berhasil menngungguli lawan, Smandante berhasil pertahankan dominasinya hingga di akhir kuarter. Skor 9-5 memungkasi kuarter pertama.

Seolah memperoleh angin, Smandante tampil kian agresif di kuarter kedua. Tak hanya bergantung pada Kusuma Aradhea, Smandante memiliki beberapa gaco lain yang tak kalah mematikannya. Salah satunya adalah forward Fahrul Hidayat. Kombinasi serangan keduanya berhasil buat lawan kelimpungan. Saat kuarter kedua berakhir, Smandante kian optimis bahwa kemenangan telah di depan mata setelah unggul dengan skor 16-8.

Di kuarter ketiga keadaan tak banyak berbeda. Pertahanan rapat Smandante membuat Spultura putus asa. Berkali-kali upaya serangan Spultura dipatahkan dengan mudah. Sebaliknya, semangat punggawa Smandante kian menggelora. Memungkasi kuarter ketiga dengan skor 22-12, Smandante mulai menyimpan pemain kuncinya di kuarter pamungkas.  

Tertinggal 10 poin, Spultura mencoba agresif di kuarter penentu. Namun, meskipun bermain dengan pemain lapis kedua, tembok pertahanan Smandante masih kokoh dan sulit ditembus. Sedangkan, pemain bench Smandante pun juga tak kalah tajamnya dengan starting line-up mereka. Hingga saat bel berdering tanda pertandingan berakhir, Smandante memastikan tiket big eight mereka pasca meraih kemenangan dengan skor 31-20.

"Sangat sengit pertandingan kedua kami, kami cukup kewalahan. Tim lawan cukup heboh suporternya tapi kami tak gentar. Mungkin kami harus perbaiki defence dan kekompakkan tim," kata Kusuma Aradhea, kapten dari Smandate.

Untuk hasil lengkap pertandingan dan profil pemain silahkan klik di sini.

 

Populer

Sinergi Sekolah Antar Bulungan Bisa Prestasi di Olahraga dan Akademik!
Penggawa Smaven Dominasi Top Asis Leaders DBL Banjarmasin 2024
Fenomenal! Danu Satria Pimpin Daftar Top Poin Leaders DBL Banjarmasin 2024
Kilas Balik: Kebangkitan Al-Maruf yang Membahayakan
Menuju Musim Baru: SMAN 8 Bandung Diminta Bermain Lepas dan Menikmati Game