Putra Batik Satu (SMA Batik 1 Surakarta) kirim pulang debutan SMAN 3 Sragen setelah menang dengan skor akhir 16-6 di ajang Honda DBL with Kopi Good Day 2023 Central Java Series-South Region.

Sebenarnya tim putra Batik Satu tertinggal di dua kuarter awal (0-3). Pada paruh kedua  mereka mulai mengejar. Dukungan Batik One Society (supporter SMA Batik 1 Surakarta) di atas teras sorak Sritex Arena menjadi spirit penggawa Batik Satu.

Baca juga: Overtime Pertama! Free Throw Yuma Pradita Bawa Eagles Terkam Smancol

Kombinasi poin Muhammad Nagib dan Muhammad Rizky Ardi membawa Batik Satu mengubur asa debutan. Mereka berdua (Muhammad Nagib dan Muhammad Rizky) sama-sama mencetak lima poin pada laga kali ini.

“Dua kuarter awal itu kita memang fokus ke defense saja. Sambil melihat cara main mereka  (SMAN 3 Sragen) bagaimana,” ungkap Fazil Fuad, penggawa Batik 1 Surakarta

Ini merupakan kemenangan penting bagi penggawa Batik Satu. Sejak DBL Solo edisi 2019, Batik Satu selalu gugur di laga perdana. Kali ini mereka sudah mengantongi dua kemenangan. Dan melaju ke babak delapan besar!

Baca juga: Terinspirasi Potong Gundul ala Sinlui, Kesatria Smarga Pulangkan Enha!

“Hari ini teman-teman mainnya bagus banget. Sayang, aku justru lagi bad game,” terang cowok dengan zodiak Sagitarius tersebut. Hal ini terlihat di lapangan. Fazil Fuad tak kuasa menahan air mata yang mulai membasahi pipinya.

Selanjutnya Batik Satu sudah ditunggu oleh SMAN 1 Klaten di babak delapan besar DBL Solo!

“Buat Smansa Klaten (SMAN 1 Klaten) biarkan kita yang lolos ke Fantastic Four ya,” cetusnya.

Ajang DBL Solo sendiri masuk dalam rangkaian panjang Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 digelar di 30 kota dan 22 provinsi se-Indonesia.

Baca juga: Link Live Streaming DBL Solo Hari Kedua!

Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 juga menampilkan Pond's Men 3X3 Competition. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 disiarkan live di channel YouTube DBL Play. (*)

Statistik pertandingan ini bisa dilihat pada halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap).

Saksikan tayangan ulang livestream pertandingan lewat video di bawah ini:

 

 Cek keseruan Mas Kemenpora (Ario Bimo Nandito Ariotedjo) ketika nribun di Opening Party DBL Jakarta Timur beberapa waktu yang lalu

Populer

Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya
Bulungan Siap Mati-matian Hadapi Misi Revans Jubilee di Final DBL Jakarta!
Berikut Ukuran dan Tinggi Ring Basket yang Sesuai Aturan FIBA
Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa
Shuttle Run: Pengertian, Manfaat dan Cara Melakukannya