Full house. Tribun Sritex Arena dibuat penuh dan bising oleh teman-teman Batik One Society (kelompok suporter SMA Batik 1 Surakarta).

Yup, sebanyak kurang lebih seribu siswa dan siswi SMA Batik 1 Surakarta terpantau sedang menunaikan ibadah nribun di ajang Honda DBL with Kopi Good Day 2023 Central Java Series-South Region.

Alasannya sederhana. Batik One Society tak ingin membiarkan penggawa di lapangan berjuang sendirian.

sorakan semakin riuh ketika Muhammad Nagib dan kolega menambah poin untuk keunggulan sekolah tercinta.

Baca juga: Bawa Pulang Kemenangan Perdana, Skuad Batik Satu Full Senyum

Usut punya usut, sebelum melantun tim basket Batik Satu sempat mengadakan sharing session dengan suporter mereka.

"Kemarin kita ada forum ngobrol bareng sama tim basket. Menyatukan visi sama misi. Tujuan utama ya bikin bangga sekolah tercinta," ungkap Rizal Putra, ketua koordinator Batik One Society.

Pada laga kali ini, Batik One Society membawakan dua koreo tiga dimensi. Koreo pertama seolah menyambut musim baru DBL Solo. Dan koreo kedua menggambarkan keperkasaan elang (maskot dari Batik Satu). Tidak ketinggalan, Batik One Society berjanji bakal jauh lebih all out lagi di pertandingan selanjutnya.

"Hari ini kita ada dua koreo tiga dimensi. Match besok kita janji bakal lebih all out lagi. Ditunggu saja koreonya," tandasnya.

Baca juga: Link Live Streaming Opening Party DBL Solo

Ditemui secara terpisah, Muhammad Nagib mengaku mendapat dukungan spirit lebih dari teman-teman suporter ketika sedang melantun. "Sangat berpengaruh sih. Apalagi waktu suporter sudah all out. Kita jadinya gak mau kalah gitu," terang Muhammad Nagib.

Ajang DBL Solo sendiri masuk dalam rangkaian panjang Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 digelar di 30 kota dan 22 provinsi se-Indonesia.

Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 juga menampilkan Pond's Men 3X3 Competition. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 disiarkan live di channel YouTube DBL Play. (*)

Cek keseruan Mas Kemenpora (Ario Bimo Nandito Ariotedjo) ketika nribun di Opening Party DBL Jakarta Timur beberapa waktu yang lalu

Profil sekolah ini bisa dilihat pada halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap). 

 

Populer

Sinergi Sekolah Antar Bulungan Bisa Prestasi di Olahraga dan Akademik!
Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya
Berikut Ukuran dan Tinggi Ring Basket yang Sesuai Aturan FIBA
Shuttle Run: Pengertian, Manfaat dan Cara Melakukannya
Penggawa Smaven Dominasi Top Asis Leaders DBL Banjarmasin 2024