DBL Dance Competition 2023 South Sumatera Series kian meriah. Seluruh tim dance yang berpartisipasi turut menampilkan tarian dan konsep koreografi terbaiknya. Salah satunya adalah tim dance SMA Methodist 2 Palembang, yaitu Medupa Dance Crew.
Anak-anak Medupa Dance Crew tampil mengesankan di panggung DBL Dance Competition. Mereka membawakan konsep Barbie yang tengah viral di kalangan muda, khususnya Gen Z. Lengkap dengan kostum yang bernuansa merah muda dan ungu, layaknya Barbie.
Baca juga: D'Swan Kisahkan Wanita Anggun, Morganza Angkat Isu Toxic Relationship
Medupa Dance Crew juga menggunakan latar musik dengan genre EDM. Membuat koreografi mereka kian energik dan berani. Di balik penampilan mereka, ternyata Medupa Dance Crew mempunyai pesan dari konsep yang mereka bawakan.
"Kita membawa tema Barbie. Awalnya seorang Barbie senang bisa menjadi kesenangan semua orang, tapi tiba-tiba di lagu kedua ceritanya Barbie ini punya pikiran untuk menjadi diri sendiri. Akhirnya dia bisa membahagiakan diri sendiri setelah minum Kopi Good Day," terang Iveren Fransisca, anggota Medupa Dance Crew.
Selain Medupa Dance Crew, ada pula tim dance dari SMA Ignatius Global School Palembang yang tampil di DBL Dance Competition. Mereka adalah The Fortis. Berbeda dengan Medupa Dance Crew, anak-anak The Fortis mengangkat kisah tentang digitalisasi pada kalangan muda.
Kemajuan teknologi di zaman sekarang menjadi latar belakang The Fortis membungkusnya menjadi koreografi yang apik. Suguhan ini juga mereka lengkapi dengan kostum berwarna putih dan gerakan energik dan ekspresif.
Baca juga: Juara Harga Mati! Ipeka Jadi Korban Amukan Methodist 2
"Di awal penampilan kita pakai lagu Jungkook berjudul Seven. Mengartikan bahwa anak muda zaman sekarang setiap hari sangat bergantung dengan teknologi. Apalagi yang berhubungan dengan media sosial, kita jadi tahu hal-hal yang trend," jelas Vellisya Priscilla, anggota The Fortis.
Di penghujung penampilan, The Fortis juga membawakan konsep dari karakter kartun Powerpuff Girls. Vellisya mengaku konsep ini mereka bawakan lantaran karakter dari Powerpuff Girls yang bisa merepresentasikan sosok wanita kuat.
Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 digelar di 30 kota dan 22 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.
Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 juga menampilkan Pond's Men 3X3 Competition. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 disiarkan live di channel YouTube DBL Play.(*)