Honda DBL with Kopi Good Day 2023 East Java Series-North Region telah sampai pada puncaknya. Sabtu, 26 Agustus 2023, akan digelar Final Party DBL Surabaya Series yang akan mempertemukan Gloria 1 (SMA Gloria 1 Surabaya) melawan Sinlui (SMA St. Louis 1 Surabaya). 

Gloria 1 sukses mengukir kembali sejarah kemenangannya di musim ini. Mengingat mereka sempat menyambangi partai final pada laga DBL 2014 silam. Terlebih pada musim lalu, Gloria 1 terpaksa harus terhenti langkahnya setelah tumbang atas Sinlui pada babak Sweet Sixteen. 

Berhasil menyingkirkan beberapa sekolah dan menang dalam enam laga sekaligus tentu menjadi suatu pencapaian yang luar biasa bagi Gloria 1. Hasil ini sekaligus membuktikan kualitas Gloria 1 sebagai salah satu tim kuat di DBL Surabaya. Sebelum melakoni partai final, berikut kilas balik perjalanan Gloria 1 selama bertanding di Honda DBL with Kopi Good Day 2023 East Java Series-North Region. 

Versus SMA Little Sun Surabaya 

Hampir seluruh penggawa dari Gloria 1 saling mengisi urusan statistik poin di gim ini. Mereka juga unggul dalam urusan mencuri bola dari lawan. Meski mengaku masih memiliki catatan dan kesahalan, nyatanya Gloria 1 masih sangat tangguh. Mereka berhasil menutup gim dengan kemenangan mutlak atas Little Sun dengan skor akhir 84-19. 

Baca Selengkapnya: Putra Gloria 1 Kasih Paham Debutan

Statistik hasil pertandingan ini dapat dilihat pada halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap).

 

Saksikan tayangan ulang livestream pertandingan lewat video di bawah ini: 


Versus SMA Muhammadiyah 10 Surabaya 

Gloria 1 berhasil mendominasi pertandingan hingga gim berakhir. Bagaimana tidak, pertahanan mereka sukses menyulitkan Smamx untuk membuka keran poin. Gloria berhasil menuai kemenangannya dengan memperoleh skor akhir 104-3. Dengan ini Gloria 1 mulus melaju ke babak Playoffs. Meski memiliki dua rookie (kelas 10), hal tersebut diakui oleh sang kapten, Richie Bertrand Linardi, tidak menjadi suatu masalah. Mereka tetap tampil ciamik dengan chemistry kuat yang berhasil dibangunnya. 

Baca Selengkapnya: Susul Tim Putri ke Playoff, Putra Gloria 1 Siap Kunciran Rambut Bersama!

Statistik hasil pertandingan ini dapat dilihat pada halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap).

 

Saksikan tayangan ulang livestream pertandingan lewat video di bawah ini: 

 

Versus SMA Frateran Surabaya 

Lagi-lagi Gloria masih cukup tangguh untuk dikalahkan. Meski laga berlangsung cukup sengit, Gloria 1 tetap berhasil keluar sebagai pemenang di gim ini. Mereka berhasil mengakhiri gim dengan catatan skor akhir 58-41. Kemenangan ini berhasil membawa Gloria 1 melangkah ke babak Sweet Sixteen. Pada gim ini Kennard Austin dan Richie Bertrand, penggawa Gloria 1, mengungkapkan bahwa mereka masih perlu membenahi pola-pola dari sang pelatih. 

Baca Selengkapnya: Menangi El Clasico atas Frateran, Ini Evaluasi Gloria 1 di Sweet Sixteen

Statistik hasil pertandingan ini dapat dilihat pada halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap). 

Saksikan tayangan ulang livestream pertandingan lewat video di bawah ini: 

Versus SMAN 17 Surabaya 

Gloria 1 berhasil menang atas Smantass (SMAN 17 Surabaya) dengan skor akhir 95-19. Pada laga ini, Gloria 1 terhitung cukup tajam dengan berhasil memasukkan 11 kali three point. Gloria 1 bahkan sanggup mengakhiri babak pertama dengan keunggulan hingga 53-8. Kennie Elbert Kristanto menjadi pemain yang paling sering mencetak poin di gim ini. Kennie berhasil menyumbang 17 poin, sebanyak 9 poin diantaranya hasil dari tiga kali thee point. Kemenangan Gloria 1 ini mulus membawa mereka ke babak Big Eight. 

Baca Juga: Menang Atas Smantass, Gloria 1 Siap Bertemu Siapapun di Big Eight

Statistik hasil pertandingan ini dapat dilihat pada halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap). 

 

Saksikan tayangan ulang livestream pertandingan lewat video di bawah ini: 

 

Versus SMAN 5 Surabaya 

Laga antara Gloria 1 dengan Smala (SMAN 5 Surabaya) kali ini menjadi perebutan tiket Fantastic Four. Gloria 1 berhasil memenangkan pertandingan dengan memperoleh skor akhir 62-20. Chemistry dari para penggawa Gloria 1 rasanya sudah tidak perlu diragukan lagi. Pada laga yang berlangsung Senin (21/8) itu mereka kompak memiliki gaya rambut yang sama. Kunciran khas dari mama ini menjadi fenomena unik yang membawa Gloria 1 memboyong kemenangannya. 

Baca Selengkapnya: Dikuncir Mama, Putra Gloria 1 Melaju ke Fantastic Four!

Statistik hasil pertandingan ini dapat dilihat pada halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap). 

Saksikan tayangan ulang livestream pertandingan lewat video di bawah ini: 

 

Versus SMAN 2 Surabaya 

Laga kali ini mempertemukan Gloria 1 dengan runner-up tiga musim beruntun, Smada (SMAN 2 Surabaya). Perebutan tiket Final Party ini berlangsung panas. Gloria 1 sukses menjadi pemenang pada gim ini. Mereka memperoleh catatan skor akhir 75-53. Dua pemain Gloria 1 mencetak dobel-dobel pada gim ini. Yogi Putra Darmawan dengan 21 poin dan 10 rebounds. Lalu sang kapten, Richie Bertrand Linardi, menyusul dengan 15 poin dan 15 rebounds. Melalui dobel-dobel dari Yogi dan Richie, Gloria 1 sukses mengubur harapan dan asa Smada. 

Baca Selengkapnya: Susul Srikandinya, Kesatria Gloria 1 Ingin Kawin Gelar di DBL Surabaya

Statistik hasil pertandingan ini dapat dilihat pada halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap). 

Saksikan tayangan ulang livestream pertandingan lewat video di bawah ini: 

 

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 digelar di 30 kota dan 22 provinsi se- Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All- Star melalui DBL Camp.

Mendukung gelaran utama Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 ada juga Pond’s Men 3X3 Competition yang juga digelar di seluruh kota penyelenggaraan Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024. Saksikan siaran langsung seluruh laga Final Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 di Youtube Good Day ID.(*)

Populer

Big Match Playoffs DBL Malang: Smarihasta Kembali Bersua Bhawikarsu!
Perjalanan Basket Mayviana dan Harapan Penghujung Musim Bersama Skuad Gloria 1
Setelah Absen Lima Pertandingan, Amigosmansa Kembali Ramaikan Tribun DBL Arena!
Kawal Beda Sekolah, Loren dan Yohanes Justru Kompak di Luar Lapangan! Ada Apa?
Jadwal dan Link Live Streaming DBL Malang Hari Ini 20 September 2024