Pond's Men 3X3 Competition telah mencapai puncaknya. Partai fantastic four atau semifinal Pond's Men 3X3 Competition 2023 DKI Jakarta Series - North & Central Region berhasil digelar, Rabu (16/8), di GOR Cempaka Putih.

Pertandingan kedua mempertemukan tim putri SMA Jubilee Jakarta kontra SMA 1 PSKD Jakarta. Keduanya sama-sama tak ingin kehilangan momen dalam mencuri bola.

Jubilee yang berhasil menguasai bola sejak awal pertandingan harus menerima balasan dari anak-anak PSKD. Mereka berkali-kali merebut bola dan memutus jalan serangan Jubilee.

Baca juga: Comeback! Gandhi Taklukan Jubilee C di Pond's Men 3X3 Competition

Hanya saja, PSKD masih tuai banyak catatan di segi finishing. Banyak kesempatan luang yang belum berhasil mereka eksekusi dengan maksimal. Sementara itu, Jubilee berhasil meredam perlawanan PSKD di tengah pertandingan.

Hasilnya, Jubilee memenangkan pertandingan dengan skor akhir 5-1. Michaela Vianca menjadi pemain paling banyak berkontribusi poin untuk Jubilee. Ia berhasil mencetak tiga poin.

Kemenangan ini sekaligus membawa Jubilee melangkah ke partai final. Final Party Pond's Men 3X3 Competition 2023 DKI Jakarta Series - North & Central Region sendiri bakal digelar Jumat, 18 Agustus 2023.

Baca juga: Jubilee Tim A ke Fantastic Four 3X3, Siap Tantang Adik Kelas di Final!

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 digelar di 30 kota dan 22 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 juga menampilkan Pond's Men 3X3 Competition. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 disiarkan live di channel YouTube DBL Play.(*)

Populer

Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya
Bulungan Siap Mati-matian Hadapi Misi Revans Jubilee di Final DBL Jakarta!
Berikut Ukuran dan Tinggi Ring Basket yang Sesuai Aturan FIBA
Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa
Shuttle Run: Pengertian, Manfaat dan Cara Melakukannya