ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Mengangkut 580 orang dari SMAN 3 Mojokerto ke DBL Arena Surabaya yang berjarak 43 kilometer bukanlah perkara mudah. Apalagi datang di saat jam sekolah, tentu butuh upaya yang besar. 

Akan tetapi hal itu tak dipedulikan Telumania Mojokerto (suporter SMAN 3 Mojokerto). Demi menghantarkan tim basket putri kedambaannya ke babak playoffs Honda DBL with Kopi Good Day 2023 East Java Series-North Region, mereka siap melakukan segalanya, Kamis, 10 Agustus. 

Mereka juga tak datang dengan tangan kosong.  Telumania Mojokerto juga membawa karya koreo 3D bergambar seorang prajurit romawi yang tengah melumpuhkan lawannya. 

"Prajurit itu penggambaran dari tim basket Wicesa (basket SMAN 3 Mojokerto) yang berperang pada match kali ini. Syukurnya mereka berhasil mengalahkan tim lawan, persis seperti gambar yang kita buat," jelas Wildan, selaku capo Telumania Mojokerto. 

Wicesa saat berfoto bersama Telumania Mojokerto usai berhasil mendapat tiket ke playoffs

Lebih lanjut, Wildan yang berstatus siswa kelas 12 ini menyebut ada tulisan romawi Promitto Tibi dalam koreonya yang berarti berjuang untuk tiga, sesuai dengan sekolah mereka. 

"Itu artinya Telumania Mojokerto siap berjuang demi tim basket meski kurang mendapat dukungan dari sekolah. Jadi kemungkinan next gim kita gak bisa bawa suporter sebanyak ini,"ucapnya sedikit sedih.

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 digelar di 30 kota dan 22 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 juga menampilkan Pond's Men 3X3 Competition. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 disiarkan live di channel YouTube DBL Play. (*)

Profil sekolah ini bisa dilihat pada halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap)

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIERS
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY