Pecah Telur! Gim kelima di hari keempat DBL Malang, tim basket putri SMA Santa Maria Malang (Sanmar) berhasil raih kemenangan perdana dalam dua tahun terakhir di DBL. Santa Maria membawa pulang kemenangan setelah mengandaskan perlawanan SMKN 1 Malang (Pamsagaca). Skor akhir 18-12 untuk Sanmar.

Baca Juga: Double-Double Felipe Bawa Kalam Kudus Balaskan Dendam dari Smandasa

Kuarter ketiga menjadi milik Sanmar sepenuhnya. Mulai menguasai gim, Sanmar cetak 10 poin di kuarter kedua. Skor 9-18 di akhir kuarter ketiga.

Kuarter keempat gim berjalan alot, kedua tim berusaha menyerang. Lay up di detik-detik terakhir dari Styrena Andrenalyn Maurellyta gagal menyelamatkan SMKN 1 Malang dari kekalahan. Pamsagaca harus menyerah dari Sanmar dengan skor akhir 18-12 untuk Sanmar.

Ketika peluit panjang berakhir, tangis tumpah di GOR Bimasakti Malang. Tangis kesedihan tampak di para pemain SMKN 1 Malang, sementara tangis bahagia nampak pada punggawa Sanmar. Untuk Sanmar, akhirnya mereka bisa meraih kemenangan perdana di DBL pada dua tahun terakhir.  

Kapten tim Sanmar, Anastasya Chintya, bermain apik hari ini. Chintya mencatatkan 8 poin, 5 rebound, 5 asis.

Baca Juga: Berkat Sayur Sop Buatan Mama! Veronika Bawa Dhamysoga Raih Kemenangan

“Kita semua bersyukur karena kami bisa meraih kemenangan di DBL, ini semua berkat kerja keras tim,” ujar Chintya.

“Capaian hari ini membuat kami hari ini tak luput dari kerja keras kami ketika latihan untuk persiapan di DBL,” tutup Chintya.

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 digelar di 30 kota dan 22 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 juga menampilkan Pond's Men 3X3 Competition. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 disiarkan live di channel YouTube DBL Play. (*)

 

Saksikan Siaran Ulangnya Di Sini!!!

Populer

Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya
Bulungan Siap Mati-matian Hadapi Misi Revans Jubilee di Final DBL Jakarta!
Berikut Ukuran dan Tinggi Ring Basket yang Sesuai Aturan FIBA
Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa
Shuttle Run: Pengertian, Manfaat dan Cara Melakukannya