ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Keberhasilan srikandi Petra 5 amankan tiket Playoffs

Duel antara srikandi Satoe (SMAN 1 Surabaya) dan Petra Five (SMA Petra 5 Surabaya) berakhir lewat babak overtime. Hari ke-16 Honda DBL with Kopi Good Day 2023 East Java Series-North Region semakin sengit. Laga do or die membangkitkan jiwa petarung skuad putri Petra Five.

Meski sempat beranjak pada babak tambahan waktu, kini dewi fortuna lebih berpihak kepada Petra 5. Di mana mereka berhasil melaju ke Playoffs usai mengentikan laju Satoe dengan skor tipis 22-21/

Musim lalu, kedua skuad ini pernah bersua dalam grup yang sama. Melakukan jual beli serangan tanpa ampun, Satoe bawa misi revans atas Petra Five. Di kuarter pamungkas, Satoe berhasil mengobrak-abrik mental lawannya. Chealsea Paoki- top skor Satoe berhasil lakukan driving lay up di under five second kuarter ke empat.

“Tadi pas tau kalau overtime, jantung kita udah pindah ke lutut. Gemeteran banget pas jaga bola,” ungkap Charity Charisma, kapten skuad Petra Five.

Baca juga: Tahun Terakhir Menjadi Motivasi Besar Trive

Sedang dalam proses penyembuhan, stamina tim besutan coach Kevin Merco itu belum seratus persen fit. Coach Kevin akui bahwa tantangan terbesar bagi skuad Petra Five adalah kekuatan fisiknya.

“Saya mengatakan kepada mereka jika fisik itu berguna saat masa-masa kritis. Selebihnya saya percaya dengan kemampuan mereka dan tentang hasil kita serahkan ke Tuhan,” ujar coach Kevin.

Masih kurang puas dengan performanya hari ini, srikandi Petra 5 bersiap diri hadapi latihan intensif. Tidak hanya kelelahan secara fisik, mental mereka juga turut digembleng.

Memiliki chemistry yang kuat, love language srikandi Petra 5 adalah physical attack. “Kita suka saling gigit-gigitan soalnya gemes”, imbuh Charity. 

Musim ini adalah musim terakhir bagi Charity Charisma dan beberapa rekan setimnya. Mereka ingin tampil totalitas di gim selanjutnya, mereka ungkapkan harapannya.

Hopefully bisa bawa Petra 5 ke Fantastic Four,” tutupnya.

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 digelar di 30 kota dan 22 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 juga menampilkan Pond's Men 3X3 Competition. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 disiarkan live di channel YouTube DBL Play.(*)

Statistik hasil pertandingan SMA Petra 5 Surabaya versus SMAN 1 Surabaya dapat dilihat pada halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap).

Saksikan tayangan ulang livestream pertandingan lewat video di bawah ini:

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIERS
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY