Tampil Energik, UK Dance Crew Show Off Potensi

| Penulis : 

DBL Dance Competition tawarkan ajang unjuk kreativitas untuk pelajar SMP dan SMA. Datang untuk pamerkan potensi, UK Dance Crew (tim dance SMAN 10 Surabaya) tampil all out

Adopsi Fun, Youth, and Popular, UK Dance Crew beraksi dengan kostumnya yang mencuri perhatian. Paduan warna pink dan blink-blink menambah kesan atraktif dan unik.  

Jika tim lain kerap mengajak BLACKPINK, mereka tampil beda dengan membopong NCT U. Digunakan sebagai pengiring lagu pembuka penampilannya, lagu berjudul '90's Love' sukses bikin DBL Arena heboh. 

"Kita pakai lagu itu karena kalah dibuat opening bakal jadi dinamika yang asik. Vibenya banyak yang suka," ujar Shevandria Vanesha, member UK Dance Crew.

Baca juga: Bigten Menang, Ritual Main Gim Manjur!

DBL selalu menorehkan pengalaman yang tak terlupakan bagi para pesertanya. Tak terkecuali UK Dance Crew, berbagai jatuh bangun telah mereka lalui.

"Koreo kita ada beberapa atraksi yang melompat dan split. Wah, setelah latihan pasti langsung nyeri semua," ungkapnya.

Baca juga: Sepulang Sekolah Bersama Tentacles

Tidak berhenti di situ, masih ada asam garam kehidupan lain yang harus mereka hadapi. Sebelum hari pertandingan keduanya datang, salah satu member kehilangan kostumnya.

Sempat panik, mereka mengganti kostum dengan menggunakan jersey basket. Walau begitu, UK Dance Crew tetap tampil all out.

"Jujur bingung banget harus gimana. Tapi udah lega bisa tampil maksimal hari ini" ungkap Elva Azalia, member UK Dance Crew.

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 digelar di 30 kota dan 22 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 juga menampilkan Pond's Men 3X3 Competition. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 disiarkan live di channel YouTube DBL Play.(*)

Profil SMAN 10 Surabaya bisa dilihat pada halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap).

Populer

Mimpi Turun-temurun, Sachi dan Sang Ayah Solid Ingin Rasakan Indonesia Arena
Trilogi Final DBL Jakarta: Bulungan Makin Komplet dengan Kombinasi Pemain!
Drama Overtime Antarkan SMAN 1 Pacet Mojokerto ke Playoffs
Awaluddin Hatta Ingin Kuliah di Fakultas Ilmu Keolahragaan UNM Makassar
Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya