Ragam tarian menarik dan menghibur disuguhkan oleh tim dance yang tampil di DBL Dance Competition 2023 West Sumatera Series. Salah satunya adalah tim dance dari SMAN 8 Padang, Delgreen Dance. Mereka punya cara tersendiri untuk mengemas tema besar FYP menjadi sebuah konsep tarian yang apik.

Saat manggung di DBL Dance Competition, Sabtu 29 Juli 2023, Delgreen Dance membawakan tarian dengan mengolaborasikan tarian tradisional dan modern. Di awal penampilan, anak-anak Delgreen Dance membawakan tarian tradisional sebelum akhirnya musik latar berubah menjadi lagu kekinian.

Baca juga: Gagal Manfaatkan Peluang, Fourteen Relakan Kemenangan untuk Smandel

Bukan tanpa alasan Delgreen Dance mengusung konsep itu, mereka mempunyai misi untuk melestarikan budaya tradisional Indonesia di kalangan anak muda, khususnya Gen Z. "Anak muda sekarang banyak yang kurang menyukai hal-hal yang berbau tradisional," ungkap Jeuliah Putri, salah satu anggota Delgreen Dance.

"Jadi kami memakai dua konsep, tradisional dan modern. Di mana dalam gerakan tradisional kami juga menggabungkan dengan musik modern. Kami juga menggunakan konsep yang populer dan tidak membosankan untuk dilihat, sehingga bisa mengibur suasana," timpalnya.

Panggung DBL Dance Competition juga dimeriahkan oleh penampilan dari tim dance SMAN 14 Padang, Vedisi. Koreografi yang sederhana dengan menggunakan musik latar yang sedang trend di media sosial, anak-anak Vedisi juga berbalut kostum yang warna-warni.

Penampilan Vedisi terbukti menghidupkan suasana di tengah pertandingan basket kedua tim sekolah. Gaya centil dari ke delapan anggota tim dance juga menyenangkan untuk ditonton. Apalagi, musik yang mereka gunakan juga familiar di kalangan Gen Z.

Baca juga: Bungkam Debutan, Adabiah 2 Tak Takut Lawan Smansa Padang

Konsep unik dan seru juga digunakan oleh Vedisi dalam koreografi mereka. "Kami membawakan konsep berlatar di sebuah kafe. Anak muda zaman sekarang 'kan sering ngumpul di kafe, makanya kami menggambarkan kegembiraan mereka saat berada di dalam kafe tersebut," jelas Narada Cahyani, salah satu anggota Vedisi.

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 digelar di 30 kota dan 22 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 juga menampilkan Pond's Men 3X3 Competition. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 disiarkan live di channel YouTube DBL Play.(*)

Populer

Sinergi Sekolah Bawa Bulungan Berprestasi di Olahraga dan Akademik!
Jadwal Technical Meeting DBL West Kalimantan 2024
Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya
Shuttle Run: Pengertian, Manfaat dan Cara Melakukannya
Berikut Ukuran dan Tinggi Ring Basket yang Sesuai Aturan FIBA