Pertandingan terakhir bagi Tetra (SMAN 4 Surabaya) di fase grup berakhir manis. Kepastian ini mereka dapatkan setelah menang 28-18 atas IPH West Surabaya di Honda DBL with Kopi Good Day East Java Series-North Region.
Affan Kurnia menjadi top skor dengan poin 14. Ia menyebut jika kemenangan ini, tidak terlepas dari ritual beberapa hari kemarin sebelum match Minggu 30 Juli ini.
"Sabtu pagi kita makan pecel bareng. Hari Minggu ini kita ngumpul bareng di satu rumah anggota ngobrol bareng sebelum berangkat," cerita Affan bernomor punggung satu ini.
Pemain yang memakai nomor jersei satu sebagai pengingat kematian ayahnya ini, mengatakan bila dirinya satu jam sebelum berangkat juga melakukan stretching dan latihan.
Baca juga: Afirmasi Baik Bawa SBS Putri Taklukkan Cheetah
"Hasil kemenangan saat ini kita persembahkan kepada suporter yang telah mendukung kita dengan maksimal," ujar Affan yang menggemari Kaleb Ramot Gemilang ini.
Meski begitu, di tahun depan Affan berharap jika timnya bisa lolos ke babak playoffs.
"Kita berharap tahun depan bisa dapat musuh yang seimbang dan lihatlah Tetra tahun depan lebih baik lagi," pungkasnya.
Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 digelar di 30 kota dan 22 provinsi se- Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All- Star melalui DBL Camp.
Mendukung gelaran utama Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 ada juga Pond’s Men 3X3 Competition yang juga digelar di seluruh kota penyelenggaraan Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024. Saksikan siaran langsung seluruh laga Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 di Youtube DBL Play.(*)
Statistik pertandingan ini bisa dilihat pada halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap).
Saksikan tayangan ulang livestream pertandingan lewat video di bawah ini: