Pengalaman adalah salah satu yang bisa dipetik oleh penggawa KFC DBL Indonesia All-Star 2023 selama mengikuti pergelaran Chicago Summer Jam. Yap, selain belajar dan berlatih skuad elite KFC DBL All-Star juga bertanding ketika di Amerika Serikat.
Pengalaman rasanya salah satu bagian hal baru yang bisa mereka ambil selama di sana. Queeny Alexandria Jayalie, pemain asal SMA Santu Petrus Pontianak, mendapat begitu banyak pengalaman selama melantun di kompetisi yang terafiliasi dengan NCAA. “Anak-anak sini (Amerika Serikat) itui benar-benar gak boleh dikasih ruang buat menembak, asli,” ujarnya.
Baca juga: Maxine Beberkan Alasan Mengapa Tim Putri Raih Kampiun di Chicago Summer Jam
Rasanya ada dua pembelajaran yang bisa dipetik oleh cewek dengan zodiak Capricorn tersebut. Kepercayaan diri dan pengalaman bertanding dengan “akamsi” Chicago. “Jujur kita kasih jarak mereka (anak-anak Amerika Serikat) aja bentar sudah langsung ditembak. Mana masuk lagi kan. Benar-benar gak boleh lengah sama sekali,” ungkapnya.
Hampir satu minggu di Amerika Serikat dan berlatih serta bertanding di sana, membuat Queeny langsung merasakan energi positif yang disalurkan oleh lawan tandingnya secara tidak langsung. “Jujur, melihat mereka yang begitu confident di lapangan, aku jadi kayak ketularan. Ya walaupun gak langsung gitu cuman aku merasa mainnya lebih enjoy sih,” terangnya.
Baca juga: Jadi Kampiun di Chicago Summer Jam, Aimee: Tandingnya Cepat Banget, Gak Berasa
Hasilnya? Tim putri KFC DBL Indonesia All-Star berhasil menjadi kampiun di ajang Chicago Summer Jam! Yap, secara tidak langsung ada begitu banyak yang bisa mereka ambil selama di Amerika Serikat. Utamanya ketika berhadapan dengan “akamsi” Chicago. Sambil berlomba sekalian belajar. Congrats girls!(*)
Kenal lebih dekat penggawa KFC DBL Indonesia All-Star 2023 dengan melihat halaman di bawah ini (pengguna Android bisa scroll halaman ini dengan lakukan double tap)