Gelaran DBL Indonesia X USS Downtown Market akhirnya resmi dibuka. Ratusan pengunjung dari segala sektor usia tampak begitu antusias menyaksikan seluruh rangkaian yang disajikan pada Jumat, 9 Juni 2023 di Convention Hall Tunjungan Plaza 3, Surabaya.
Kegiatan DBL Indonesia X USS Downtown Market sendiri dimulai pada pukul 15.00 WIB. Terdapat beragam agenda yang disajikan. Mulai dari 2on2 Competition, 1on1 Competition, dan 1on1 Battle.
Selain itu, DBL Indonesia X USS Downtown Market juga membagikan hadiah uang tunai kepada para pengunjung lewat berbagai games seru. Yakni three point contest, free throw conga, hingga money ball.
Tak ada syarat khusus bagi para pengunjung yang ingin bergabung dalam games tersebut. Cukup mampir ke booth DBL Indonesia X USS Downtown Market dan memakai sepatu, maka kalian dapat menikmati segala fasilitas secara cuma-cuma, alias gratis.
Baca Juga: Pecinta Basket dan Sepatu di Surabaya Cus Merapat ke Tunjungan Plaza
Di hari pertama, tercatat delapan tim 2on2 Competition berhasil melaju ke babak berikutnya dan bakal bertanding kembali esok hari. Sementara itu, gelaran 1on1 Competition sukses dimenangkan oleh Richky Putong setelah menjalani laga sengit di putaran Final.
Untuk dapat merebutkan hadiah utama, Richky Putong harus bersanding dengan Guest Star, Elang Satria Rajendra Dewanto. Pemain SMAN 2 Surabaya sekaligus KFC DBL Indonesia All-Star 2023.
Pertandingan berlangsung seru. Keduanya saling menunjukkan kebolehan masing-masing. Elang Satria berhasil melesatkan bola terlebih dahulu, namun Richky Putong tak menyerah.
Meski dirinya telah bertanding sebanyak lima kali, Richky tetap berusaha untuk tampil maksimal. Akan tetapi, keganasan Elang rupanya sulit untuk dibendung. Alhasil Richky dipaksa tunduk dengan kekalahan telak 7-1.
Walaupun gagal menumbangkan Guest Star harian, pihak DBL Indonesia X USS Downtown Market tetap memberikan apresasi. Dengan memberikan hadiah most wanted shoes.
“Capek banget! Tapi senang banget karena di kuliah aku nggak ikut basket kan, jadi cara aku meluapkan dengan ikut event kayak gini. Berawal dari iseng, tapi ternyata bisa menang ya senang banget. Sering-sering lah buat DBL mengadakan acara kayak gini,” tegas Richky. (*)