Honda DBL 2023-2024 akan digelar beberapa bulan ke depan. Untuk DKI Jakarta Series sendiri akan dimulai pada West Region, 24 hingga 28 Juli 2023 mendatang. Selanjutnya, kompetisi akan berlangsung di North & Central Region pada 11 hingga 18 Agustus 2023.

Baca juga: Siap-siap untuk DBL Jakarta Timur, Penggawa Ninos Gelar Latihan Sejak Dini

Menyambut DBL Jakarta Utara-Pusat berlangsung, ragam persiapan telah dilakukan oleh salah satu tim langganan, yakni tim putri SMA Santa Ursula Jakarta. Mereka mulai menggelar latihan jelang kompetisi dimulai.

Aurelia Kimberly, pemain Sanur, sendiri mengatakan ia tak sabar untuk menyambut DBL Jakarta Utara-Pusat digelar musim ini. Terutama, ketika dirinya bernostalgia tentang DBL Jakarta musim lalu.

Baca juga: Ini Aturan Jersei Honda DBL 2023-2024, Student Athlete Wajib Catat!

"Hal yang bikin aku gak sabar buat main di DBL sih ngerasain energi dan semangat dari satu sekolah. Nggak cuma dari pemain, tetapi juga dari Gelora Genta yang aku yakin nanti bakal aku rasain banget semangatnya. Hal lain yang bikin aku gak sabar itu bisa buktikan kalau kita (sanur) bisa lebih baik dari tahun lalu," jelas Kim, sapaan akrabnya.

Gelora Genta sendiri adalah barisan suporter militan dari sekolah yang berbasis perempuan itu. Gelora Genta merupakan salah satu suporter yang selalu setia berada di bangku tribun setiap DBL Jakarta Utara-Pusat digelar.

Baca juga: Respect The Game, Aturan Unik Honda DBL yang Menguntungkan Student Athlete

Ramai dan riuhnya dukungan dari Gelora Genta di DBL Jakarta tahun lalu membuat Kim termotivasi untuk memberikan performa terbaiknya di musim ini. Terlebih, ia juga menargetkan bisa membawa Sanut melangkah lebih jauh di musim ini.

"Very excited to see what will happen tahun ini! Gak cuman itu, aku juga gak sabar main dan kasih yang terbaik, dan tentunya buktikan kalau aku dan tim basket Sanur kerja keras dan gak menyerah walaupun DBL tahun lalu kalah," tegas Kim. (*)

Populer

Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya
Bulungan Siap Mati-matian Hadapi Misi Revans Jubilee di Final DBL Jakarta!
Berikut Ukuran dan Tinggi Ring Basket yang Sesuai Aturan FIBA
Shuttle Run: Pengertian, Manfaat dan Cara Melakukannya
Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa