Tahun 2023 adalah tahun spesial sekaligus bersejarah bagi DBL Indonesia. Pasalnya, di tahun ini, DBL Indonesia resmi menyelenggarakan DBL Camp pertama kali di Jakarta. Bertajuk KFC DBL Camp 2023 yang digelar pada 8 Mei hingga 14 Mei 2023 di GOR Soemantri Brodjonegoro.
Baca juga: Sejarah GOR Soemantri #1: Venue KFC DBL Camp 2023 di Jakarta!
Sebelumnya, DBL Camp selalu diadakan di kota kelahiran DBL, Surabaya, Jawa Timur, sejak tahun 2010. Tidak hanya itu, rangkaian DBL Festival 2023 juga digelar di Mall Kota Kasablanka, beririsan dengan camp, pada 11 Mei hingga 14 Mei 2023. DBL Festival berisi banyak mini kompetisi bersama selebriti dan tokoh basket terkenal di Ibu Kota.
DBL Camp Recap bakal merangkum sekaligus bernostalgia tentang rangkaian kegiatan campers selama berada di Jakarta. Yuk, simak selengkapnya di bawah ini!
Campers Merapat ke Jakarta!
Hari pertama, 8 Mei 2023, ratusan campers dari penjuru Indonesia mulai merapat ke Jakarta. Ada yang datang melalui jalur udara maupun darat. Di hari pertama mereka melakukan test kesehatan dan measurement.
Baca juga: Merapat ke Soemantri, 246 Campers Jalani Measurement Test dan Medical Check Up
Pertama kali diadakan di Ibu Kota, DBL Camp sendiri memiliki agenda yang lebih variatif dibanding tahun-tahun sebelumnya. Contohnya, lebih banyak menu latihan yang diberikan untuk campers. Juga dengan aktivitas di luar lapangan, seperti media dan company visit.
Selain itu, DBL Camp tahun ini juga mendatangkan pelatih-pelatih ternama dari Australia, tidak hanya Andrew Vlahov dan Shane Froling saja. Mick Downer, Michael Lake, dan Makailah Dyer juga ikut melatih 246 campers plus 54 pelatih di KFC DBL Camp.
Baca juga: Anak Jakarta Siap Sambut Campers dari Luar Jakarta!
Mungkin, beberapa campers begitu familiar dengan Vlahov dan Froling. Beberapa juga mungkin ada yang mengenal Makailah Dyer, ia sempat melatih DBL Camp di Surabaya pada tahun 2018 dan 2019 lalu.
Datangnya pelatih-pelatih top ini ternyata juga membuat para campers merasa antusias. Theresia Chrisma misalnya, pemain dari SMAN 1 Madiun itu mengaku senang sekaligus deg-degan ketika pertama kali menginjakkan kaki di Jakarta.
Baca juga: Ketinggalan Pesawat, Salah Tiket ke Surabaya, The Adventure of Reyhan!
"Senang karena ini pertama kalinya aku ke Jakarta dan ikut DBL Camp. Campur deg-degan juga karena ketemu banyak pemain dan pelatih yang bagus di sini," ujarnya.
Perasaan yang sama juga diutarakan oleh campers dari kota-kota lain. Utamanya campers yang baru pertama kali mengikuti DBL Camp di tahun ini. Mereka sepakat jika drill yang diberikan saat DBL Camp begitu padat, melelahkan, sekaligus menambah ilmu baru untuk mereka.
Beep Test Jadi Hidangan Pertama Campers
Salah satu latihan 'klasik' yang ada di DBL Camp setiap tahunnya adalah tes fisik. Tes ini dilakukan untuk menguji kekuatan dan ketahanan fisik para campers. Mereka diuji dengan melakukan beep test.
Baca juga: Capai 70 Lap di Beep Test, Keira Hadinoto: Saking Cintanya dengan Sekolah!
Beep Test merupakan uji kebugaran yang bertujuan untuk mengukur performa jantung sekaligus paru-paru pemain. KFC First Team dan KFC Second Team dari seluruh Indonesia berlari secara kontinyu dalam jarak 20 meter sesuai dengan kemampuan masing-masing.
Rendy dan Aimee Pecahkan Rekor Beep Test Selama DBL Camp Berlangsung!
Lagi-lagi, DBL Camp kembali menuai sejarah. Di tahun 2023 ini, rekor beep test terbanyak berhasil dipecahkan. Dari sisi putra, ada M. Rendy Saputra dari SMAN 7 Banjarmasin. Student athlete kelas XI itu berhasil mencetak rekor 141 lap. Ia mengalahkan rekor Muhammad Adhim, SMAN 16 Surabaya, yang mengoleksi 140 lap.
Rekor beep test yang dituai Rendy ini sekaligus menjadi jumlah terbanyak sejak DBL Camp digelar pada 2010 lalu. Keberhasilan ini begitu membanggakan bagi Rendy pribadi. Sebab, sudah sejak lama Rendy memang berniat untuk mencetak rekor beep test. "Sebelum saya datang ke Camp, memang sudah berniat buat cetak rekor. Pokoknya harus bisa membuat rekor baru," tuturnya.
Baca juga: Rendy Saputra Akhirnya Cetak Rekor Beep Test di DBL Camp!
Sementara dari sisi putri, Juliette Aimee dari SMA Karangturi Semarang, berhasil mematahkan rekornya sendiri di tahun lalu (91 lap) dengan capaian 99 lap. Ia menyamai rekor beep test terbanyak di DBL Camp yang dituai oleh Stephanie Wijaya (SMA 1 Penabur Jakarta) pada tahun 2019 silam.
Baca juga: Juliette Aimee Hampir Patahkan Rekor Beep Test Sepanjang Gelaran DBL Camp
"Senang banget bisa patahkan rekor sendiri! Awalnya aku latihan itu cuma mau mengalahkan rekor sendiri, tapi bisa setara rekor tertinggi sepanjang DBL Camp jadi bahagia banget lah. Sebenarnya di otak aku itu ingin banget mencapai 100, tapi itu buat penyemangat aja awalnya,” ujar Aimee.
Perjalanan panjang campers terus berlanjut. Di hari berikutnya, mereka menjalani rangkaian menu latihan berupa skill challenge, defensive dan offensive concept, dan lain-lain. Yuk, ikuti terus DBL Camp Recap selanjutnya hanya di aplikasi DBL Play!